Timnas Indonesia U-22 Raih Emas SEA Games 2023, Pengamat Sepak Bola: Bukan Kebetulan!
JAKARTA, iNews.id- Timnas Indonesia U-22 sukses meraih medali emas SEA Games 2023 yang diselenggarakan di Kamboja. Menurut pengamat sepak bola, Muhammad Yusuf Kurniawan keberhasilan itu bukan suatu kebetulan.
Yusuf melihat kesuksesan skuad asuhan Indra Sjafri di gelaran pesta olahraga terbesar se-Asia Tenggara itu adalah sesuatu yang sudah direncanakan dengan baik. Menurutnya, seluruh pihak mampu bersinergi sehingga menghasilkan gelar juara.
"Medali emas adalah hasil desain, bukan kebetulan. Mulai dari pemilihan pemain, proses persiapan, hingga event berlangsung semua terencana dengan baik," ucap Yusuf, Kamis (18/5/2023).
"Para pemain Timnas Indonesia U-22 bisa berlaga dengan tenang karena situasi yang benar kondusif," katanya.
Yusuf juga memberikan apresiasi sebesar-besarnya kepada Ketua Umum PSSI, Erick Thohir yang dinilai sukses sebagai pemimpin. Menurutnya, Erick mampu menjaga mentalitas para pemain dengan tidak memberikan tekanan yang berlebihan.
"Dia (Erick) hadir pada saat yang tepat, memberi suntikan motivasi jelang semifinal dan kemudian membiarkan awak tim kembali konsentrasi menjelang final," ujar Yusuf.
"Federasi hadir pada saat-saat yang tepat. Seperti misalnya memberi dukungan dan injeksi dukungan moral jelang semifinal. Proporsi tekanannya tidak berlebihan, kondisi ini menciptakan kenyamanan," ungkapnya lagi.
Medali emas yang diraih para penggawa Timnas Indonesia U-22 ini menjadi pelepas dahaga para suporter sepak bola Tanah Air setelah 32 tahun lamanya tidak menduduki podium tertinggi di SEA Games. Adapun sebelum ini skuad Merah Putih menjadi juara pada edisi 1991.
Editor: Dimas Wahyu Indrajaya