Top 8 Liga Champions Belum Aman! Juventus Butuh Bantuan 6 Tim Lain
TURIN, iNews.id – Juventus mendapat suntikan moral besar setelah menaklukkan Benfica 2-0 pada lanjutan fase grup Liga Champions, Kamis (22/1/2026) dini hari WIB. Namun Bianconeri masih membutuhkan serangkaian keajaiban untuk mengamankan posisi delapan besar dan lolos langsung ke babak 16 besar.
Kemenangan itu memang menaikkan posisi Juventus, tetapi mereka tetap tertinggal dari Inter Milan dalam selisih gol dan hanya unggul satu poin dari Atalanta, sehingga persaingan antar tim Italia di peringkat 13 hingga 15 masih sangat ketat.
Babak terakhir fase grup Liga Champions dijadwalkan berlangsung Rabu, 28 Januari 2026. Juventus akan bertandang ke markas Monaco dan wajib meraih kemenangan untuk tetap memiliki peluang lolos otomatis ke babak 16 besar.
Namun, kemenangan di Monaco saja tidak cukup. Juventus harus mengandalkan setidaknya enam dari sepuluh hasil pertandingan lain agar posisi mereka tetap aman di delapan besar.
Beberapa skenario yang harus terjadi termasuk Liverpool kalah dari Qarabag, Tottenham gagal mengalahkan Eintracht Frankfurt, dan PSG vs Newcastle berakhir imbang.
Selain itu, Chelsea harus gagal mengalahkan Napoli, Barcelona tak mampu mengatasi Copenhagen, serta Sporting CP tidak menang atas Athletic Club.