Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Shin Tae-yong Siap Kembali Latih Timnas Indonesia, Ini Syaratnya
Advertisement . Scroll to see content

Umrah, Erick Thohir Doakan Timnas Indonesia Tembus Piala Dunia 2026

Selasa, 07 Oktober 2025 - 20:37:00 WIB
Umrah, Erick Thohir Doakan Timnas Indonesia Tembus Piala Dunia 2026
Erick Thohir mendoakan Timnas Indonesia saat menjalani ibadah umrah. (Foto: IG @erickthohir)
Advertisement . Scroll to see content

JEDDAH, iNews.id – Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) dan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memanjatkan doa untuk Timnas Indonesia agar bisa menembus Piala Dunia 2026 saat menjalani ibadah umrah di Tanah Suci. Doa tersebut disampaikan melalui unggahan di akun Instagram pribadinya, Selasa (7/10/2025).

Dalam unggahan itu, Erick mengucap syukur karena mendapat kesempatan menunaikan ibadah umrah. Selain berdoa untuk bangsa, dia juga secara khusus menyebut Timnas Indonesia yang akan berlaga di babak keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

“Alhamdulillah, diberikan kesempatan untuk menunaikan ibadah umrah di tanah suci,” tulis Erick Thohir, Selasa (7/10/2025).

Dalam momen spiritual tersebut, Erick mendoakan agar Indonesia selalu diberi keberkahan, kemakmuran, dan persatuan. Dia juga berharap seluruh sektor kehidupan nasional, termasuk olahraga, terus berkembang menuju arah yang lebih baik.

“Dalam kesempatan ini saya panjatkan doa untuk Indonesia — semoga selalu diberi keberkahan, kemakmuran, persatuan, dan kemajuan,” sambungnya.

Erick kemudian menyoroti perjuangan Timnas Indonesia yang akan segera tampil di babak keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026. Dia berharap skuad Garuda dapat bermain dengan semangat tinggi dan mampu mewujudkan mimpi besar seluruh rakyat Indonesia.

“Tak lupa, saya juga mendoakan agar olahraga Indonesia, termasuk Timnas Sepak Bola Indonesia yang akan berjuang di Round 4 Kualifikasi Piala Dunia bisa bertanding dengan semangat juang tinggi, memberikan yang terbaik dan mewujudkan mimpi kita semua, membawa Garuda terbang tinggi ke panggung dunia,” tulis Erick.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut