Unik, Osasuna Umumkan Perpanjangan Kontrak Pemain Ala Film Money Heist
OSASUNA, iNews.id- Klub Liga Spanyol Osasuna mempunyai cara unik dalam mengumumkan perpanjangan kontrak pemainnya. Los Rojillos membuat adegan pengumuman pemain bak film terkenal asal Spanyol, La Casa de Papel atau Money Heist.
La Casa de Papel merupakan film series yang terkenal asal Spanyol yang ditayangkan di Netflix. Film tersebut menceritakan sekelompok perampok bank yang memakai pakaian serba putih dan memakai topeng pelukis Salvador Dali.
Film tersebut sangat sukses dalam beberapa tahun belakang. Kini La Casa de Papel memasuki season kelima.
Ternyata kesuksesan film tersebut menginspirasi Osasuna. Osasuna sampai membuatkan video pengumuman perpanjangan kontrak pemain ala film Money Heist.
Video itu diunggah akun Instagram klub @caosasuna, Selasa (7/6/2020). Pemain yang diperpanjang kontrak tersebut ialah gelandanga Jon Moncayola.
???? Una mattina mi sono alzato... pic.twitter.com/47obgUE27T
— C. A. OSASUNA (@CAOsasuna) June 8, 2021
Dalam video itu, terlihat seorang memakai pakai serba merah lengkap dengan topeng Salvador Dali mirip komplotan perampok di film Money Heist. Orang itu menyambangi kandang Osasuna, Stadion El Sadar.
Orang itu diceritakan memasuki area stadion tanpa izin. Dia kemudian menyekap petugas keamanan dan berlari menyusuri lorong-lorong stadion.
Kemudian, 'perampok itu' membajak sistem di stadion tersebut. Dia lalu menyampaikan pidato berbahasa Spanyol melalui layar di Stadion El Sadar.
Aksi 'perampok' di Stadion El Sadar makin tegang lantaran diiringi lagu Bella Ciao. Lagu tersebut belakangan sangat identik dengan film Money Heist.
Usai berpidato orang itu membuka topeng Salvador Dali yang dipakainya. Ternyata orang itu Jon Moncayola.
Moncayola merupakan produk asli akademi Osasuna. Moncayola dikontrak hingga sepulum musim ke depan. Moncayola merupakan aset bagi Los Rojilos.
Editor: Ibnu Hariyanto