Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : John Herdman Tiba di Indonesia, Era Baru Garuda Resmi Dimulai
Advertisement . Scroll to see content

Usai FIFA Matchday, Kevin Diks Tebar Optimisme Menuju Kualifikasi Piala Dunia 2026

Selasa, 09 September 2025 - 22:39:00 WIB
Usai FIFA Matchday, Kevin Diks Tebar Optimisme Menuju Kualifikasi Piala Dunia 2026
Pemain Timnas Indonesia, Kevin Diks, menyambut antusias hasil positif yang diraih Garuda pada agenda FIFA Matchday September 2025. (Foto: IG @kevindiks2)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id – Pemain Timnas Indonesia, Kevin Diks, menyambut antusias hasil positif yang diraih Garuda pada agenda FIFA Matchday September 2025. Menurutnya, kemenangan besar atas Taiwan dan hasil imbang melawan Lebanon menjadi modal berharga jelang putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Skuad Garuda tampil meyakinkan saat menghajar Taiwan dengan skor 6-0. Hasil itu semakin lengkap setelah mereka mampu menahan imbang 0-0 Lebanon, lawan yang secara peringkat berada di atas Indonesia. Dua laga tersebut menjadi bahan evaluasi penting sekaligus bukti progres permainan anak asuh Patrick Kluivert.

Kevin Diks, yang menempati posisi bek, menegaskan dirinya puas dengan atmosfer serta kualitas latihan tim. Baginya, momentum FIFA Matchday ini memberikan kepercayaan diri tambahan untuk menghadapi persaingan lebih ketat di putaran keempat.

“Pemusatan latihan yang luar biasa, energi yang luar biasa!” tulis Kevin Diks di akun Instagram pribadinya, Selasa (9/9/2025).

Tak hanya soal permainan, Kevin juga menyoroti dukungan penuh suporter Indonesia yang hadir di Surabaya. Atmosfer Gelora Bung Tomo (GBT) disebutnya menjadi tenaga tambahan bagi para pemain untuk tampil penuh semangat di setiap laga.

“Terima kasih Surabaya,” kata Kevin Diks singkat namun penuh makna.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut