Wakil Asia Menggila! Jepang Hajar Spanyol di Piala Dunia Wanita dan Pria
WELLINGTON, iNews.id - Wakil Asia kembali menunjukkan taringnya di kejuaraan dunia. Jepang berhasil menghajar Spanyol di Piala Dunia Wanita 2023.
Kedua tim bersua pada matchday terakhir Grup C Piala Dunia Wanita 2023 di Wellington Regional Stadium, Senin (31/7/2023) siang WIB. Jepang tampil perkasa dengan mambantai Spanyol 4-0.
Gol-gol dari Samurai Blue hadir berkat torehan Hinata Miyazawa pada menit ke-12 dan 40, Riko Ueki (29) dan Mina Tanaka (82). Kemenangan ini membuat Jepang menyapu bersih tiga laga Grup C dengan kemenangan.
Tim asuhan M Futoshi Ikeda itu lolos ke babak 16 Besar dengan status juara Grup C usai mengumpulkan nilai 9. Spanyol mengikuti jejak mereka sebagai runner up.
Selanjutnya Jepang akan menghadapi Norwegia. Sedangkan Negeri Matador meladeni kekuatan Swiss.
Hasil ini menunjukkan wakil Asia sudah mampu bersaing melawan tim-tim Eropa. Jepang juga sebelumnya menghajar Spanyol di Piala Dunia pria edisi 2022.
Kedua tim kala itu jumpa di matchday terakhir Grup E. Secara mengejutkan Jepang mengalahkan Spanyol dengan skor 2-1 dan lolos sebagai juara grup.
Kala itu Spanyol tetap lolos ke 16 Besar sebagai runner up meski kalah. Sebelum mengalahkan La Furia Roja, Jepang juga sempat menghancurkan Jerman 2-1 di laga pembuka Grup E.
Sayangnya langkah keduanya terhenti di 16 Besar karena kalah adu penalti. Jepang dikalahkan Kroasia dan Spanyol dibungkam tim kuda hitam Maroko.
Editor: Reynaldi Hermawan