Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Hasil Lengkap Liga Spanyol: Lewandowski Hattrick! Barcelona Libas Celta Vigo dan Dekati Real Madrid
Advertisement . Scroll to see content

Zinedine Zidane Lega Real Madrid Menang meski dalam Kondisi Pincang

Minggu, 21 Februari 2021 - 07:10:00 WIB
Zinedine Zidane Lega Real Madrid Menang meski dalam Kondisi Pincang
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane lega timnya menang 1-0 atas Real Valladolid meski dalam kondisi pincang. (Foto: Reuters)
Advertisement . Scroll to see content

VALLADOLID, iNews.id – Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane lega timnya menang 1-0 atas Real Valladolid meski dalam kondisi pincang. Kedua tim bentrok pada jornada ke-24 Liga Spanyol, Minggu (21/2/2021) dini hari WIB. 

Klub Ibu Kota Spanyol itu hadir di markas Valladolid yakni Estadio Jose Zorrilla dengan membawa 13 pemain tim utama. Selain starting XI, hanya Isco Alarcon dan Andriy Lunin yang merupakan anggota tim utama.

Lalu enam pemain Madrid lainnya yang berada di bangku cadangan berasal dari tim B alias dari Real Madrid Castilla. Dengan skuad seadanya itu Los Blancos harus susah payah memetik poin penuh.

Untungnya Casemiro hadir dikala Madrid membutuhkan gol. Gelandang Brasil itu berhasil menciptakan gol di menit ke-65 usai mampu menyundul umpan Toni Kroos.

“Kami tahu betapa betapa bagusnya dia (Casemiro). Kami tahu posisi yang dia ambil. Kami tahu bahwa dia bisa melakukan tendangan, dan dia juga mampu mencetak gol. Saya senang dengan penampilannya, namun sebenarnya saya senang untuk keseluruhan Tim,” jelas Zidane, melansir dari Marca, Minggu (21/2/2021).

“Kami tentu harus merasa senang dengan permainan kami di laga tadi. Dengan hasil yang kami dapatkan dan dengan clean sheet yang kami torehkan,” tutupnya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut