Bocoran iPhone 15, Perangkat Dilengkapi Pengisian Cepat 35W
JAKARTA, iNews.id - Bocoran soal iPhone 15 di internet semakin berhembus kencang. Kabar terbaru menyebutkan, iPhone 15 akan mengusung pengisian cepat 35W.
Sebagaimana dikutip dari 9to5Mac, dukungan akan hadir pada model iPhone 15 tertentu saja. Kehadiran fitur memungkinkan pengguna iPhone mengisi daya dalam waktu super singkat.
Sebagai informasi, saat ini iPhone 14 Pro dibatasi pengisian dayanya pada 27W. Sedangkan iPhone 14 reguler dibatasi hingga 20W. Untuk mengisi model Pro Max di kecepatan yang disebutkan dibutuhkan waktu sekitar 2 jam.
Untuk perbandingan, Samsung Galaxy S23 Ultra dapat diisi ulang hingga 45W, yang memungkinkan pengguna mengisi ulang baterai dari 0 persen hingga 100 persen dalam waktu kurang dari satu jam.
Sejauh ini belum diketahui berapa waktu pengecasan yang akan ditawarkan teknologi pengisian daya cepat terbaru ini. Yang jelas Apple tahun lalu telah memperkenalkan pengisi daya USB-C Ganda 35W, kemungkinan teknologi ini lah yang digunakan.
Editor: Dini Listiyani