Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Cara Membuat Nada Dering WhatsApp Sebut Nama, Mudah dan Keren!
Advertisement . Scroll to see content

Cara Membuat Nada Dering Suara Google, Bikin Unik!

Kamis, 14 September 2023 - 09:13:00 WIB
Cara Membuat Nada Dering Suara Google, Bikin Unik!
cara membuat nada dering suara google (Foto: Lacie Slezak/Unsplash)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Cara membuat nada dering suara Google sangat bermanfaat bagi yang ingin mempunyai ringtone unik. Tidak sulit untuk membuatnya kok.

Suara Google mempunyai kekhasan sendiri. Tidak hanya bisa digunakan untuk membantu membuat voice over (VO) di media sosial (medsos), suara Google juga dapat digunakan untuk nada dering.

Mungkin tidak semua orang mengetahui bagaimana  caranya. Jika Anda penasaran soal pembuatannya, berikut in langkah-langkah membuat nada deringnya. 

Cara Membuat Nada Dering Suara Google

Untuk membuat nada dering dengan suara Google, Anda bisa memanfaatkan situs Sound of Text. Begini cara untuk membuat nada dering tersebut:

1. Kunjungi situs resmi soundoftext.com
2. Masukkan teks yang diinginkan 
3. Pilih bahasa tulisan
4. Klik Submit
5. Tunggu proses konversi teks jadi suara
6. Klik download untuk menyimpan ringtone
7. Selesai

Sekarang, Anda bisa menjadikan suara Google yang sudah dibuat di atas ke ringtone. Baik untuk panggilan telepon atau notifikasi WA, Anda bisa melakukannya dengan mudah:

1. Buka ponsel
2. Tap tiga titik di sudut kanan atas
3. Tap Pengaturan
4. Tap suara dan getaran
5. Tap nada dering telepon
6. Ubah dengan nada dering yang sudah diunduh
7. Selesai

Untuk notifikasi WhatsApp, Anda bisa mengikuti langkah berikut ini:

1. Buka aplikasi WhatsApp
2. Tekan ikon tiga di sudut kanan atas
3. Pilih menu setting
4. Tekan menu notifikasi
5. Aktifkan Conversation tones
6. Tekan fitur yang ingin diganti
7. Pilih opsi Notification tone
8. Pilih nada dering yang diinginkan
9. Selesai

Itu tadi cara membuat nada dering suara Google dengan mudah. Semoga membantu!

Editor: Dini Listiyani

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut