Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : 9 Cara Mengatasi HP yang Cepat Panas, Coba Lakukan Ini
Advertisement . Scroll to see content

Cara Mengatasi HP yang Panas, Jangan Ditumpuk dengan Perangkat Lain

Senin, 24 April 2023 - 12:04:00 WIB
Cara Mengatasi HP yang Panas, Jangan Ditumpuk dengan Perangkat Lain
Cara Mengatasi HP yang Panas (Foto: Daniel Romero/ Unsplash)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Smartphone sudah menjadi kebutuhan primer bagi manusia. Pemakaian yang terlalu berat atau sering bisa menyebabkan HP panas. Begini cara mengatasi HP yang panas dengan mudah. 

Segala aktivitas sekarang dapat dilakukan menggunakan HP. Dengan kemudahan yang ditawarkan tak heran jika ponsel sering digunakan berlebihan, sehingga membuat mesinnya panas berlebihan. Ada banyak alasan yang menyebabkan ponsel panas.  

Ponsel yang terkena paparan sinar Matahari berlebihan juga dapat menyebabkannya panas. Menyimpan ponsel di ruang tertutup seperti di dalam mobil, juga bisa meningkatkan suhu internal HP.

Jika panas dalam kondisi ekstrem terus-menerus terjadi, ini bisa membuat performa perangkat menurun. Maka cara terbaik untuk menghindari hal ini yaitu dengan mendinginkan ponsel. Berikut ini ulasannya sebagaimana dikutip dari Asurion, Sabtu, (15/4/2023).


Cara Mengatasi HP yang Panas dengan Mudah

1. Kipas atau tiup ponsel

Mengipas ponsel bisa sedikit membantu untuk menurunkan suhu panas HP. Sama halnya seperti mengipas tubuh, angin dari tiupan atau kipasan juga bisa mendinginkan ponsel.

2. Jangan ubah suhu secara tiba-tiba

Ketika ponsel dalam keadaan overheat, Kebanyakan orang ingin menurunkan suhunya secara instan, misalnya dengan meletakkannya ke dalam freezer.  Namun hal seperti ini tidak disarankan karena dapat merusak perangkat. Perubahan suhu yang ekstrem hanya akan membuat komponen tegang.

3. Turunkan kecerahan layar

Kecerahan layar yang tinggi akan menuntut ponsel bekerja lebih keras sehingga menghasilkan panas berlebih. Kurangi kecerahan layar dan tentukan batas durasi layar menyala.  Menggunakan pelindung anti silau juga dapat membantu sehingga tidak perlu menaikkan kecerahan layar ketika di bawah sinar Matahari.

4. Lepas casing HP

Ponsel sudah di desain sedemikian rupa untuk mampu melepaskan panas. Namun terkadang casing bisa menghambatnya. Maka dari itu melepas casing bisa mempercepat penurunan suhu internal HP.

5. Matikan Bluetooth

Ketika Bluetooth aktif tanpa terhubung dengan perangkat lain, ponsel akan terus bekerja memindai perangkat di sekitarnya untuk tersambung. Hal ini bisa menyebabkan suhu panas meningkat pada ponsel.

6. Aktifkan mode pesawat (airplane mode)

Apabila sinyal ponsel sedang Lemah atau bahkan kosong, berangkat akan bekerja lebih keras untuk mencari sambubgan. Aktifkan mode pesawat sampai mendapat area dengan jangkauan sinyal yang stabil.

7. Jangan menumpuk ponsel di atas perangkat lain

Hindari penumpukan ponsel, tablet, laptop yang sedang aktif atau benda lain yang menghambat panas keluar dari HP. Menumpuknya bisa menyebabkan panas berlebih pada perangkat. Memisahkan mereka bisa membantu untuk menurunkan suhu internal.

Editor: Dini Listiyani

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow

Related News

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut