Galaxy Z Fold 3 Bakal Hadir dengan S Pen
SEOUL, iNews.id - S Pen identik dengan perangkat Galaxy Note. Namun, Samsung sedang berupaya membuat stylus S Pen bekerja dengan Galaxy Z Fold 3 tahun depan.
Seri Galaxy Note 10 menggunakan teknologi digitizer Electro-Magnetic Resonance (EMR). Saat teknologi ini digunakan, tampilan perangkat yang kompatibel memberikan daya ke pena, sebagaimana dikutip dari Phone Arena, Sabtu (24/10/2020).
Hasilnya, stylus tidak membutuhkan baterai sendiri dan ini membuatnya lebih ramping dan ringan. Karena tampilan ponsel lipat tidak tahan lama seperti ponsel konvensional, Samsung rupanya mempertimbangkan untuk beralih ke teknologi digitizer Active Electrostatic (AES) untuk Galaxy Z Fold 3.
Masalahnya dengan teknologi EMR adalah membutuhkan dua digitizer terpisah untuk input jari dan sentuh. Di sisi lain, teknologi AES menggunakan sensor yang sama dengan touch sensor untuk input pena dan jari.
Karena layar lipat sudah cukup rumit, masuk akan menggunakan satu digitizer untuk Galaxy Z Fold 3. Selain itu, UBI Research juga mengklaim, Galaxy Z Fold 3 akan menampilkan kaca ultra-tipis (UTG) yang lebih tebal untuk menahan tekanan dari S Pen.
UTG pada Galaxy Z Fold 2 memiliki ketebalan 30um dan Samsung dilaporkan berencana menggandakan ketebalannya sekaligus meningkatkan fleksibilitas layarnya. Berdasarkan laporan sebelumnya, Galaxy Z Fold 3 akan menjadi ponsel Samsung pertama yang memiliki fitur kamera di bawah layar.
Editor: Dini Listiyani