Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Acer Kenalkan Konsep Laptop Gaming dengan Kontroler Dapat Dilepas Bisa Dipakai 2 Pemain
Advertisement . Scroll to see content

Ponsel Gaming Legion Akan Ditopang Dual Liquid Cooling System dengan 14 Sensor Suhu

Selasa, 14 Juli 2020 - 18:09:00 WIB
Ponsel Gaming Legion Akan Ditopang Dual Liquid Cooling System dengan 14 Sensor Suhu
Ponsel gaming Legion akan ditopang dual (Foto: Gizmo China)
Advertisement . Scroll to see content

BEIJING, iNews.id - Lenovo akan meluncurkan smartphone gaming Legion pada 22 Juli 2020. Menjelang peluncuran, perusahaan mulai mengeluarkan teaser handset di akun Weibo Legion.

Dikutip dari Gizmo China, Selasa (14/7/2020), smartphone gaming Legion akan menampilkan dual liquid cooling system. Bermain game di smartphone tidak menghasilkan banyak panas dibandingkan dengan PC.

Namun, menjaga manajemen termal selalu baik adalah langkah tepat. Ponsel yang berorientasi pada game dan flagship sejak beberapa tahun terakhir telah menampilkan semacam sistem liquid cooling system.

Nubia, khususnya, juga memasukkan cooling fan. Sedangkan untuk Lenovo Legion Gaming Phone, tidak hanya satu tapi dua liquid cooling system di pasang di dalamnya.

Handset ini juga akan menampilkan 14 sensor suhu di dalam chassis untuk memonitor pembangkitan panas secara real-time. Sebagai perbandingan, budget flagship, Redmi K30 Pro alias Poco F2 Pro hadir dengan sembilan sensor baru.

Bahkan, Lenovo membandingkan sistem pendingin yang ada di Legion Gaming Phone saat Redmi K30 Pro diluncurkan pada Maret lalu. Ini bukan perbandingan yang adil mengingat Redmi K30 Pro bukan smartphone gaming.

Sekadar informasi, smartphone gaming pertama Lenovo akan tiba dengan Qualcomm Snapdragon 865 Plus, layar 144Hz, dan monitor linear dua sumbu X. Dapur pacu yang digunakan ponsel Legion sama seperti ROG Phone 3.

Editor: Dini Listiyani

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut