Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Acer Kenalkan Konsep Laptop Gaming dengan Kontroler Dapat Dilepas Bisa Dipakai 2 Pemain
Advertisement . Scroll to see content

Predator Triton 500 dan Nitron 5, Laptop Acer Terbaru dengan Intel Gen 10

Jumat, 24 Juli 2020 - 15:02:00 WIB
Predator Triton 500 dan Nitron 5, Laptop Acer Terbaru dengan Intel Gen 10
Predator Triton 500 dan Nitron 5 (Foto: Acer)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Acer menghadirkan dua laptop terbaru mereka yakni Predator Triton 500 dan Nitro 5 dengan Intel Gen 10. Masing-masing perangkat mempunyai keunggulan tersendiri.

Predator Triton 500 adalah laptop gaming tipis dan ringan yang mempunyai ketebalan 17,9 mm dan bobot 2,1 kg. Laptop ini hadir dengan prosesor Intel Core Generasi ke-10 Core i7-10875H, GPU NVIDIA GeForce RTX Super, serta mempunyai refresh rate hingga 300 Hz.

Dengan performa dan berbagai fitur terbaru yang ditawarkan Predator Triton 500, perangkat ini tidak hanya mewujudkan impian para gamer. Tapi, mendukung juga kegiatan produktivitas luar biasa lainnya, sebagaimana dikutip dari keterangan yang diterima iNews.id, Kamis (24/7/2020).

Predator Triton 500 terbaru hadir dengan wireless controller Killer Wifi 6 AX1650i, ethernet controller E3100G dan Control Center 2.0 untuk menyajikan kualitas koneksi jaringan ke tingkat selanjutnya. Alhasil memastikan pengaplikasian yang cepat mendapatkan prioritas bandwidth.

Selain itu, Predator Triton 500 menggunakan keyboard yang dilengkapi dengan RGB yang dapat diatur. Ada juga tombol Turbo dan PredatorSense yang dapat digunakan player untuk meningkatkan kinerja GPU saat dibutuhkan.

Tombol turbo mampu mendongkrak performa sistem secara instan dan mudah. Setelah mode Turbo diaktifkan, maka kinerja CPU, GPU, dan sistem pendingin akan berada pada kondisi maksimum yang akan meningkatkan kinerja grafis hingga 14,6 persen lebih baik.

Predator Triton 500 Intel Core Generasi ke-10 Core i7-10875H dengan RTX 2080 Super/ RTX 2070 Super akan diperkenalkan Acer di Indonesia mulai Rp49.999.000.

Laptop terbaru yang dipamerkan Acer selanjutnya adalah Nitro 5. Acer Nitro 5 menghadirkan prosesor Intel Core generasi ke-10, GPU NVIDIA GeForce GTX terbaru, serta refresh rate 144Hz.

Tersedia dengan prosesor Core i7-10750H, Nitro 5 terbaru menawarkan enam core, 12 thread, dan clock speed hingga 5GHz. Selain itu, Nitro 5 juga memiliki varian Core i5-10300H, serta hadirnya RGB keyboard dalam Nitro 5.

Acer juga memaksimalkan kenyamanan di Nitro 5 melalui kehadiran sejumlah solusi termal inovatif dengan desain terbaru guna efisiensi pendinginan lebih baik. Bahkan, dalam kondis beban kerja yang berat.

Laptop ini dilengkapi dengan sistem pendingin kipas ganda yang memanfaatkan port intakel/exhaust yang ditempatkan secara strategis dan empat ventilasi hawa panas guna mencapai peningkatan keseluruhan sebesar 25 persen dalam segi kinerja termal dibanding model 2019.

Laptop yang akan hadir di Indonesia adalah Nitro 55 (AN515-55) Intel Core generasi ke-10 dengan GPU GeForce GTX 1650Ti/1650 mulai dari Rp12.499.000. Laptop segera hadir di Acer store terdekat mulai 23 Juni mendatang.

Editor: Dini Listiyani

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut