Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Microsoft Pecat 2 Pegawai gara-gara Desak Putuskan Hubungan Perusahaan dengan Israel
Advertisement . Scroll to see content

Cara Download Windows 11 Gratis 

Sabtu, 26 Juni 2021 - 09:30:00 WIB
Cara Download Windows 11 Gratis 
Cara download Windows 11 (Foto: Microsoft)
Advertisement . Scroll to see content

REDMOND, iNews.id - Windows 11 akan tersedia gratis bagi pengguna Windows 10. Selama PC memenuhi syarat minimun, Anda bisa memperbarui ke Windows 11 dengan cara yang sama seperti biasanya. 

Untuk melihat apakah PC Windows 10 Anda memenuhi syarat untuk upgrade gratis ke Windows 11, kunjungi Windows.com untuk mengunduh aplikasi PC Health Check.

Jika Anda belum upgrade ke Windows 10, jangan khawatir. Ada trik untuk mengunduh Windows 10 gratis yang masih berfungsi. Sekarang, adalah saat yang tepat untuk beralih guna mempersiapkan mesin Anda ke Windows 11. 

Bagi yang sudah menggunakan Windows 10, tinggal menunggu upgrade. Jika Windows 11 telah tersedia, Anda bisa mengunduhnya dengan cara yang sama seperti Windows versi baru lainnya, sebagaimana dikutip dari Cnet, Sabtu (26/6/2021).

Sebagian besar pengguna akan membuka Setting> Update&Security> Windows Update, dan klik Check for Updates. Jika tersedia, Anda akan melihat Feature update to Windows 11. Klik Download dan install.

Jika Anda ingin menguji Windows 11 sebelumnya, versi beta awal akan tersedia minggu depan untuk mereka yang berada di Windows Insider Program, dan beta publik akan dirilis Juli.

Windows 11 menampilkan desain baru yang ramping, dengan warna seperti pastel, sudut membulat, suara startup baru, dan secara keseluruhan tampilan yang lebih mirip Mac. 

Menu Start Windows telah berpindah dari kiri bawah layar ke tengah, dengan ikon aplikasi diatur di tengah di sebelahnya. Anda juga akan menemukan banyak alat desktop baru, seperti widget yang dapat memberi Anda informasi sekilas, dan pembuatan desktop virtual yang lebih mudah. Dan aplikasi Android akan diintegrasikan ke dalam Windows dan dapat diinstal dari Microsoft Store.

Editor: Dini Listiyani

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut