Hore! Kiko Run Raih Penghargaan di Indonesia Digital Award 2021
JAKARTA, iNews.id - Kiko Run mendapatkan penghargaan di Indonesia Digital Award (IDA) 2021 dalam kategori Most Favorite Games Plus. Kiko Run ini adalah salah satu game yang tersedia di RCTI+.
"Hallo sahabat Kiko, terima kasih ya atas dukungan games Kiko Run," ujar karakter Kiko dalam video ucapan terima kasih di Indonesia Digital Award 2021 Rabu (25/8/21).
Kiko Run adalah game persahabatan dan dapat dimainkan mulai dari anak-anak hingga dewasa. Diambil dari adaptasi sebuah serial animasi MNC Animation yang ditayangkan setiap hari Minggu pukul 09.00 di RCTI yang berjudul KIKO.
Kiko Run disajikan dengan gameplay yang sangat santai tanpa mekanik yang ribet. Game Endless Run penuh aksi yang imut dan lucu dengan dunia bawah airnya, menjadikan para penggemarnya lebih aktif dan imajinatif sehingga dapat menjadi salah satu hiburan yang seru.