Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Download Minecraft PE 1.21.70 Bedrock Edition: Perubahan Besar Ini Bikin Gameplay Jadi Lebih Seru!
Advertisement . Scroll to see content

Siap-Siap, Android 14 Hadirkan Fitur Battery Health ke Ponsel dan Tablet

Senin, 05 Juni 2023 - 13:10:00 WIB
Siap-Siap, Android 14 Hadirkan Fitur Battery Health ke Ponsel dan Tablet
Android 14 Hadirkan Fitur Battery Health ke Ponsel dan Tablet (Foto: Ist)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Sistem operasi iOS memiliki fitur Battery Health yang hilang sebagai fitur asli di Android. Android 14 dapat menghadirkan ke semua perangkat Android saat versi finalnya dirilis. 

Mantan EIC XDA-Developers Mishaal Rahman telah mengungkapkan Google menambahkan beberapa API BatteryManager ke Android 14 Beta. Dua di antaranya API Publik.

API Publik digunakan untuk memberikan informasi tentang jumlah siklus dan status pengisian daya. Sedangkan, sisanya API Sistem akan melaporkan tanggal pembuatan perangkat, tanggal penggunaan pertama, kebijakan pengisian daya, dan kondisi kesehatan.

Rahman melaporkan aplikasi apa pun dengan izin BATTERY_STATS dapat memanggil API sistem ini. Tapi, hanya tersedia di perangkat Pixel yang menjalankan Android 14 Beta 2 atau lebih tinggi, sebagaimana dikutip dari Phone Arena. 

Pengembang Narek mengembangkan aplikasi bernama Batt yang menggunakan API baru ini untuk melaporkan kesehatan baterai dan siklus pengisian daya ponsel. Anda dapat mengunduhnya dari GitLab dan mencobanya di perangkat Anda jika menjalankan Android 14.

Namun, keakuratan data yang dibagikan aplikasi tidak dapat dijamin karena melaporkan apa yang dikembalikan API dan statistik tersebut bergantung pada informasi yang dilacak oleh IC pengisian daya. Itu juga tergantung pada apakah HAL mendukung fitur ini atau tidak.

Inilah harapan Google akan menambahkan fitur kesehatan baterai yang tepat ke Android 14 yang stabil, sehingga Anda tidak harus bergantung pada aplikasi seperti Batt untuk memeriksa status kesehatan baterai perangkat.

Editor: Dini Listiyani

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut