Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Melawan Misinformasi dan Disinformasi Sejak Dini, Peran Orang Tua hingga Pemerintah Lindungi Anak
Advertisement . Scroll to see content

Tugas Raline Shah yang Resmi Dilantik Jadi Staf Khusus Komdigi

Senin, 13 Januari 2025 - 11:12:00 WIB
Tugas Raline Shah yang Resmi Dilantik Jadi Staf Khusus Komdigi
Raline Shah resmi menjabat sebagai staf khusus Komdigi, Senin (13/1/2025). (Foto: Muhamad Fadli Ramadan)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Artis Raline Shah dilantik menjadi staf khusus Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi). Apa tugasnya?

Per Senin, 13 Januari 2025 Raline Shah bertugas sebagai Staf Khusus Bidang Kemitraan Global dan Edukasi Digital Komdigi. Menteri Komdigi Meutya Hafid yang melantik langsung.

Berdasarkan pantauan langsung iNews.id, Raline Shah tampak elegan mengenakan setelan jas dan celana hitam, serta kemeja putih di dalamnya. Dia juga tampak anggung dengan rambut terikat.

Selain mengucap sumpah jabatan sebagaj Staf Khusus Komdigi, Raline juga menandatangani janji jabatan di hadapan Meutya Hafid. Usai dilantik, Raline Shah resmi menjabat sebagai pejabat baru di lingkungan Komdigi.

Tugas Raline Shah sebagai Staf Khusus Komdigi 

Raline Shah diminta oleh Menkomdigi Meutya Hafid untuk meningkatkan kemitraan global dan memberikan edukasi digital kepada masyarakat luas. Sebab, ada banyak kekhawatiran orang tua terhadap pesatnya perkembangan digital.

"Sekarang banyak sekali orang tua yang khawatir dengan perkembangan digital yang ada saat ini," ujar Meutya Hafid.

Berikut daftar Staf Khusus yang dilantik Menkomdigi Meutya Hafid:

  • Aida Rezalina sebagai Staf Khusus Menteri Bidang Hubungan Antar Lembaga dan Bidang Strategis.
  • Raline Rahmat Shah sebagai Staf Khusus Menteri Bidang Kemitraan Global dan Edukasi Digital.
  • Rudi Sutanto sebagai Staf Khusus Menteri Bidang Strategis Komunikasi

Selain Staf Khusus, Meutya juga melantik Staf Ahli Menkomdigi berikut daftarnya:

  • Molly Prabawati sebagai Staf Ahli bidang Komunikasi dan Media Massa.
  • Raden Wijaya Kusumawardhana sebagai Staf Ahli Bidang Sosial, Ekonomi, dan Budaya
  • Moch Hadiyana sebagai Staf Ahli Bidang Teknologi

Editor: Muhammad Sukardi

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut