YouTube Down Jadi Trending Topic di Twitter

JAKARTA, iNews.id - YouTube mengalami masalah memuat video. Masalah itu dialami oleh pengguna di sejumlah negara.
Berdasarkan pantauan iNews.id, Kamis (12/11/2020), hashtag #YouTubeDown menjadi trending topic di media sosial. Netizen banyak yang membagikan aktivitasnya saat menonton lewat platform Google itu bermasalah.
Youtube menampilkan pesan "Terjadi kesalahan. Ketuk untuk coba lagi" saat pengguna memutar video. Padahal, koneksi internet tak ada gangguan.
"Cuaca dingin gini udh enaknya selimutan pas buka youtube ga bisa streaming :)))) #YouTubeDOWN," tulis akun @flakesofheaven.
Netizen lain @_rakhaanugrah berpendapat hal yang sama. "Kukira jaringan ku gak ada ternyata emang dari sono nya bermasalah.. #YouTubeDOWN," katanya.
Editor: Rahmat Fiansyah