Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Viral Bola Api Misterius di Langit AS Disertai Ledakan dan Gempa, Ini Penjelasan NASA
Advertisement . Scroll to see content

Ingin Gali Bulan Es Saturnus dan Jupiter, NASA Beberkan Rencana Bikin Cryobot 

Kamis, 28 Desember 2023 - 19:05:00 WIB
Ingin Gali Bulan Es Saturnus dan Jupiter, NASA Beberkan Rencana Bikin Cryobot 
Ingin Gali Bulan Es Saturnus dan Jupiter, NASA Beberkan Rencana Bikin Cryobot  (Foto: NASA)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - NASA membangun roadmap untuk robot yang dapat mengunjungi lautan melalui misi luar angkasa di masa depan. Robot juga bisa memecahkan cangkang es yang tebal untuk menjelajah lautan di bawah permukaan mencari kehidupan.

Badan antariksa Amerika Serikat (AS) NASA mengungkapkan hasil workshop yang disponsori NASA diadakan pada Februari 2023, di mana para ilmuwan dan engineer berkumpul membahas kemungkinan konsep misi cryobot. Idenya untuk menembus lapisan es Bulan di Tata Surya seperti Bulan Jupiter Europa atau Saturnus Enceladus, dan menjatuhkan wahana ke dalamnya agar dapat menjelajah lautan cair di bawahnya. 

Konsep cryobot yang dieksplorasi adalah alternatif selain melakukan pengeboran ke suatu dunia. Menggunakan perangkat silinder yang dikirim dari unit induk di permukaan lautan es yang dapat melelehkan dan karenanya tergelincir ke bawah saat air mengalir di sekitarnya dan membeku kembali.

Pesawat luar angkasa ini, umumnya digunakan untuk menyelidiki gletser dan lapisan es di Bumi. Tapi, lapisan es di dunia seperti Europa dan Enceladus lebih dingin dan tebal. Mereka juga menampilkan perilaku yang sulit diprediksi.

Menggabungkan operasi pengeboran termal terestrial saat ini ke lingkungan luar Bumi melalui cryobot telah menjadi fokus para peneliti yang didukung oleh program Scientific Exploration Subsurface Access Mechanism for Europa (SESAME) dan Concepts for Ocean worlds Life Detection Technology (COLDTech) NASA selama beberapa tahun.

Namun, selama ini umat manusia telah belajar lebih banyak tentang lautan yang tertutup es. Oleh karena itu, workshop yang diadakan di California Institute of Technology (Caltech), menawarkan kesempatan bagi para ilmuwan yang terlibat dalam proyek-proyek ini untuk berkumpul kembali, memastikan perkembangan ini sedang diperhitungkan dalam arsitektur misi robot.

Editor: Dini Listiyani

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut