Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : BMKG Ungkap 4 Wilayah Tak Alami Hujan Lebih dari 100 Hari, Bima Terlama
Advertisement . Scroll to see content

Kenapa Katak Bersuara Nyaring Setelah Hujan? 

Rabu, 23 Oktober 2024 - 10:56:00 WIB
Kenapa Katak Bersuara Nyaring Setelah Hujan? 
Alasan kenapa katak bersuara nyaring setelah hujan. (Foto: iStock)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Kenapa katak bersuara nyaring setelah hujan? Apakah benar ada kaitannya dengan cara katak mengucap syukur kepada Tuhan karena sudah menurunkan hujan?

Banyak orang juga beranggapan kalau katak bersuara nyaring setelah hujan itu menandakan ajakan untuk kawin. Ya, katak mengeluarkan suara kencang untuk mencuri perhatian katak lain. 

Dari dua anggapan itu, mana jawaban yang benar? 

Alasan Katak Bersuara Nyaring Setelah Hujan

Menurut laman Frog Pets, katak yang bersuara nyaring setelah hujan itu adalah katak jantan dan dia mengeluarkan suara tersebut karena ingin menarik perhatian katak betina. 

"Hujan itu kondisi yang optimal bagi katak betina untuk bertelur di kolam air tawar. Jadi, momen setelah hujan dipergunakan katak untuk berkembang biak," ungkap laporan laman tersebut, dikutip Rabu (23/10/2024). 

Katak diketahui sangat menyukai cuaca yang lembap dan basah, dan hujan menciptakan kelembapan yang paling disukai katak, pun hewan amfibi lainnya. 

Seperti dijelaskan sebelumnya, katak menyukai cuaca lembap untuk berkembang biak. Selain cuaca, siklus perkembangbiakan katak juga dipicu oleh banyaknya air maupun makanan yang dimiliki. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut