Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Heboh Senator AS John Kennedy Sebut Makan Udang Beku dari Indonesia Bisa Jadi Alien
Advertisement . Scroll to see content

Sempat Bikin Heboh, Misteri Alien Peru Akhirnya Terungkap

Rabu, 17 Januari 2024 - 10:48:00 WIB
Sempat Bikin Heboh, Misteri Alien Peru Akhirnya Terungkap
Sempat Bikin Heboh, Misteri Alien Peru Akhirnya Terungkap (Foto: unsplash)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id  - Penemuan mumi alien di Peru beberapa waktu lalu menyita perhatian publik. Saking gegernya, Elon Musk pun sampai membuat komentar.

Mumi alien pertama kali ditemukan di sebuah kantor ekspedisi yang digadang-gadang akan dikirim untuk dianalisa ahli forensik. Kabar yang beredar menyebutkan mumi itu berasal dari dunia lain 

Tanda tanya terkait keaslian alien Peru itu mulai terungkap. Menurut penelitian, pihak berwajib telah memutuskan mumi alien itu hanya boneka. Arkeolog di Institut Kedokteran Hukum dan Ilmu Forensik Peru Estrada menyebut mumi dirangkai menggunakan tulang belulang makhluk dari Bumi pakai lem sintetis modern. 

"Mereka bukanlah makhluk luar angkasa. Itu adalah boneka yang terbuat dari tulang binatang dari planet ini yang digabungkan dengan lem sintetis modern. Ini hanya cerita yang dibuat-buat," katanya dikutip dari Metro.

Ahli juga mengatakan pemeriksaan yang telah dilakukan menunjukkan tulang-tulang burung, anjing dan hewan lainnya digunakan  membuat boneka tersebut. Pihak berwajib belum mengungkapkan siapa pemilik benda yang sempat menggemparkan dunia itu.

Editor: Dini Listiyani

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut