Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Sandiaga Uno: Program Desa Emas Dorong Kedaulatan Pangan dan Lapangan Kerja
Advertisement . Scroll to see content

11 Maskapai Penerbangan Buka Rute Langsung ke Indonesia, Sandiaga Uno: Selamat!

Senin, 27 Maret 2023 - 14:43:00 WIB
11 Maskapai Penerbangan Buka Rute Langsung ke Indonesia, Sandiaga Uno: Selamat!
Sandiaga Uno apresiasi maskapai penerbangan buka rute langsung ke Indonesia (Foto: Kemenparekraf)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Sebanyak 11 maskapai penerbangan dari berbagai negara resmi membuka rute langsung ke Indonesia. Hal ini tentu menjadi kabar menggembirakan dalam mendatangkan wisatawan mancanegara (wisman) ke Indonesia.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno mengucapkan selamat kepada 11 maskapai penerbangan yang telah membuka rute penerbangan langsung dari 7 negara ke Indonesia.

"Saya ucapkan selamat kepada 11 maskapai yang membuka penerbangan langsung dari 7 negara,  Belanda, Uni Emirat Arab, Arab Saudi, Qatar, Oman, Turki dan Eutopia," kata Sandiaga  Uno, dalam Weely Press Brief with Sandi Uno secara virtual, Senin (27/3/2023).

Sementara itu, kata Sandiaga, keempat kota di Indonesia yaitu Jakarta, Denpasar, dan Makassar melayani ketujuh negara tersebut dalam perjalanan penerbangan pulang pergi.

Sandiaga menjelaskan, ke-11 maskapai dari 7 negara tersebut antara lain Garuda Indonesia, KLM Royal Dutch, Emirate, Etihad, Lion group, Mentari Airlines, Saudi Arabia Airlines, Qatar Airways, Oman Airs, Turkish Airlines, dan Euthopian Airlines.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut