11 Tempat Belanja di Korea yang Wajib Dikunjungi untuk Beli Oleh-Oleh, Produk Berkualitas dengan Harga Murah
JAKARTA, iNews.id - Tempat belanja di Korea yang wajib dikunjungi sangat mudah ditemukan. Ya, wisatawan yang memiliki rencana untuk liburan ke Korea, harus mencatat daftar ini.
Beberapa tempat belanja ini menawarkan segala oleh-oleh dengan harga miring. Kini, korea menjadi salah satu negara yang banyak dikunjungi turis. Selain karena terkenal dengan industri musik K-Pop, negeri ginseng ini juga dikenal memiliki tempat wisata yang menyajikan pemandangan indah dan estetik.
Maka itu, jika berkunjung ke Korea jangan lupa untuk membeli oleh-oleh. Karena negara ini juga memiliki produk fashion, skincare, hingga kuliner yang menggiurkan untuk dibawa pulang. Bagi yang belum tahu rekomendasi tempat belanja di Korea, berikut simak daftar di bawah ini.
Di urutan pertama ada Myeongdong Shopping Street yang banyak dikunjungi turis. Ini tak mengherankan karena di Myeongdong terdapat banyak produk fashion, kosmetik, dan skincare yang dapat dibeli untuk oleh-oleh. Selain itu, harga yang ditawarkan juga cukup murah dengan kisaran minimal 2.000 won. Shopping street ini menjadi sasaran turis wanita untuk berbelanja. Anda bisa mengunjungi tempat perbelanjaan ini pada pukul 10.00-22.00.
Hongdae merupakan distrik perbelanjaan yang berada di kawasan Universitas Hongik. Tempat belanja yang buka mulai pukul 13.00-18.00 waktu setempat ini ini menjajakan banyak produk K-fashion yang sedang tren. Di sini Anda juga bisa mengunjungi Hongdae Art Free Market untuk membeli oleh-oleh berupa kerajinan tangan, seperti lukisan, aksesori, dan lainnya dari pengrajin lokal.
Jika tidak ingin berbelanja, Anda juga bisa menikmati jalanan Hongdae yang terkesan trendi. Selain itu, kawasan yang banyak dikunjungi anak muda juga sering mengadakan pertunjukan budaya atau festival yang menarik untuk ditonton.
Berikutnya ada tempat belanja Insadong yang memiliki banyak barang seni khas Korea handmade oleh pengrajin lokal. Bagi yang tertarik dengan budaya Korea, Anda bisa membeli kerajinan tembikar, lukisan, hanbok, dan lainnya untuk oleh-oleh. Selain itu, Anda juga bisa menikmati keindahan rumah hanok kuno sebagai rumah tradisional Korea. Selama akhir pekan, jalan utama Insadong ditutup untuk mobil sehingga Anda bisa puas berbelanja di sini.
Sebelum kembali ke negara asal, Anda wajib mengunjungi tempat belanja tertua di Korea satu ini. Sebab, Gwangjang Market sudah berdiri sejak 1905 dan dikenal sebagai pusat kuliner Korea. Di sini Anda bisa membeli banyak jajanan korea yang unik dan lezat. Selain itu, juga terdapat Vintage Market dengan produk fashion berkualitas. Pasar ini beroperasi setiap hari Sabtu dan Minggu, mulai dari pukul 10.00 - 19.00 waktu setempat.
Pasar di Korea lainnya yang wajib dikunjungi adalah Dongdaemun. Ini merupakan salah satu pasar ritel terbesar di Korea Selatan. Di sini Anda bisa menemukan banyak produk tekstil, kecantikan, fashion, hingga kuliner. Disarankan untuk mengunjungi pasar ini malam hari karena bisa menyaksikan pertunjukan musik yang memeriahkan suasana.
Namdaemun Market merupakan salah satu pasar terbesar di Korea yang menjual banyak produk sebagai oleh-oleh. Saking lengkapnya, Anda tak hanya menemukan produk fashion dan jajanan, namun juga ada aksesori rumah tangga, peralatan mendaki, hingga barang elektronik. Harga yang dibandrol juga murah dan Anda masih bisa menawarnya. Selain itu, Anda juga bisa mencicipi berbagai jajanan unik di sini, seperti sannakji (gurita hidup), eomuk, mandu, dan ganjang gejang (kepiting fermentasi).
Selanjutnya ada Apgujeong, merupakan distrik belanja mewah di Korea. Jika ingin mengunjungi tempat yang Instagramable, Apgujeong masuk ke dalam list rekomendasi yang wajib dikunjungi. Meski memiliki merk ternama, harga yang ditawarkan masih terbilang terjangkau. Distrik ini juga dikenal dengan toko dan klinik kecantikannya sehingga cocok dikunjungi untuk pengalaman perawatan selama di Korea.
Meski namanya Goto Mall, nyatanya tempat belanja satu ini bukan berada di gedung, melainkan di bawah tanah terminal Gangnam. Jika berkunjung ke sini Anda akan mendapatkan pengalaman berbelanja yang memuaskan. Sebab, produk-produk di Goto Mall dibandrol dengan harga sangat murah namun dengan kualitas yang bagus. Anda juga bisa mencicipi berbagai jajanan dari kedai gourmet. Untuk jam operasional, mall ini buka setiap hari pada pukul 10.00 - 22.00 waktu setempat.
Kesembilan, ada Ewha Women’s University Shopping Street yang menyediakan berbagai macam produk kecantikan dan fashion dengan harga murah. Maka tak heran jika tempat belanja ini menjadi incaran para wanita. Meskipun harganya murah, kualitas produk terjamin bagus dengan merk ternama seperti Innisfree, Etude House, dan lainnya. Anda bisa mengunjungi tempat belanja ini setiap hari pada jam 11.00 - 21.00 waktu setempat.
Tempat belanja satu ini merupakan kawasan multikultural sehingga Anda bisa berkenalan dengan wisatawan lain dari mancanegara. Itaewon juga dikenal dengan kulinernya dan disebut sebagai distrik makanan yang terkenal. Di sini Anda juga bisa menemukan toko suvenir untuk dibawa pulang sebagai oleh-oleh.
Terakhir, tempat belanja di Korea yang wajib dikunjungi adalah toko-toko dalam Bandara Incheon yang Duty Free (bebas pajak). Tempat belanja ini menjadi opsi terakhir jika Anda lupa atau belum sempat membeli oleh-oleh sebelum pulang. Di sini terdapat banyak produk mulai dari parfum, kosmetik, fashion, makanan, dan aksesori lainnya. Anda juga bisa menemukan produk dari merk ternama dengan harga yang masih terjangkau.
Editor: Vien Dimyati