Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Naya Rivera Sempat Kirim Foto Sebelum Tenggelam di Danau Piru
Advertisement . Scroll to see content

4 Danau di California yang Punya Pemandangan Indah, Nomor 2 Tempat Jenazah Naya Rivera Ditemukan

Selasa, 14 Juli 2020 - 15:59:00 WIB
4 Danau di California yang Punya Pemandangan Indah, Nomor 2 Tempat Jenazah Naya Rivera Ditemukan
Danau Piru di California, Amerika Serikat punya pemandangan yang indah. (Foto: Instagram Bouquetofsunshine)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Bintang series Glee, Naya Rivera baru saja ditemukan dalam kondisi meninggal dunia di Danau Piru. Danau yang terletak di California, Amerika Serikat ini dikenal sering memakan banyak korban. Namun di balik semua itu, Danau Piru menyimpan banyak keindahan.

Selain Danau Piru, ada sejumlah danau di California yang memiliki panorama yang tak kalah indah. Berikut adalah ulasannya yang sudah dirangkum iNews.id dari berbagai sumber, Selasa (14/7/2020).

1. Danau Maroon

Keistimewaan Danau Maroon adalah terletak di kaki Pegunungan Elk yang memiliki ketinggian 14.000 kaki. Danau ini menjadi lokasi favorit para fotografer dunia jika ingin memotret keindahan Danau Maroon.

2. Danau Piru

Danau Piru terletak 10 kilometer di sebelah barat laut dari downtown Los Angeles. Memiliki luas 1.200 hektare, danau tersebut di kelilingi bukit-bukit yang hijau dan hawa yang menyejukkan.

Meski begitu, lokasi wisata ini sudah menelan banyak korban tenggelam selama bertahun-tahun dan salah satunya adalah Naya Rivera.

3. Danau Powell

Danau dengan air yang sangat jernih ini dikelilingi oleh Kawasan Rekreasi Nasional Glen Canyon. Selain air yang jernih, di sekitar Danau Powell menawarkan keindahan pemandangan alam yang menakjubkan.

Selain hiking dan olahraga air, Danau Powell terkenal dengan Monumen Nasional Rainbow Bridge, salah satu jembatan alam terbesar di dunia.

4. Mono Lake, California

Berusia satu juta tahun, danau ini dikenal memiliki menara tufa yang terbuat dari kalsium-karbonat. Memiliki luas 65 mil persegi, danau yang terlihat seperti dunia lain ini populer di kalangan fotografer dan pengamat burung.

Karena kandungan garamnya yang tinggi, danau ini memiliki kepadatan lebih banyak dibandingkan laut. Danau ini menjadi situs alam yang paling unik di dunia.

Editor: Tuty Ocktaviany

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut