Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : 7 Destinasi Wisata Favorit Arab Saudi, Wajib Masuk Wishlist!
Advertisement . Scroll to see content

Desa di Banyumas Punya Pemandangan Hutan Cantik dan Asri, Harus Dikunjungi Sebelum Ramai!

Sabtu, 18 Mei 2024 - 09:06:00 WIB
Desa di Banyumas Punya Pemandangan Hutan Cantik dan Asri, Harus Dikunjungi Sebelum Ramai!
Desa di Banyumas Punya Pemandangan Hutan Cantik dan Asri, Harus Dikunjungi Sebelum Ramai! (Foto: Instagram)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Ada banyak desa di Banyumas yang dikenal memiliki pemandangan menakjubkan untuk dijelajahi. Salah satu yang tidak boleh dilewatkan adalah Desa Limpakuwus yang akan membuat pengunjung betah berlama-lama untuk tinggal.

Ya, travelling ke Banyumas, Jawa Tengah tanpa mengunjungi objek wisata satu ini seperti ada yang kurang. Anda wajib mengunjungi objek wisata Hutan Pinus Limpakuwus. Keindahannya tak kalah dari Yogyakarta.

Hutan Pinus ini berada di Lereng selatan Gunung Slamet, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah. Berada di ketinggian 750 mdpl, objek wisata yang terletak di Desa Limpakuwus, Kecamatan Sumbang ini menawarkan pesona keindahan yang alami. Deretan pohon pinus berusia 30 tahunan berjajar rapi. Rindang dan asri.

Mengisi liburan ke tempat ini memang menjadi pilihan tepat menghilangkan penat. Tentunya juga menjadi liburan sehat. Anda bisa merasakan kesejukan, kesegaran, dan ketenangan saat berada di sini.

Ketika ke Banyumas, Anda dapat menikmati keunikan Hutan Pinus Limpakuwus. Anda bisa menjelajahi sudut-sudut hutan yang ditumbuhi pohon pinus berusia tua. Hutan Pinus Limpakuwus berada di lahan milik Perhutani. Luasnya sekitar 10 hektare. Hutan ini dikelola oleh Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Ardi Rahayu dan dijadikan lokasi wisata alam dengan keunikan dan keindahan alam yang dimiliki.

Sejak dibuka pada Mei 2018 lalu, wisata hutan pinus ini mengalami peningkatan pengunjung. Dalam sebulan, pengunjungnya bisa mencapai 8 ribu orang. Sedangkan saat weekend, kunjungan bisa mencapai 1.000 orang.

Tak sekadar menawarkan keindahan, di sini juga tersedia wahana pendukung seperti arena ATV, Hammok, dan spot-spot berswafoto yang Instagramable. Harga sewa ATV tergolong murah, Rp20.000 untuk empat kali putaran dengan jarak 200 meter.

Ingin bersantai di hammock dan berfoto, cukup membayar Rp5.000. Atau, duduk sambil merebahkan diri di atas tikar juga bisa menjadi cara untuk memanjakan diri. Jika ingin foto prewedding, cukup membayar Rp100.000 Anda dapat berfoto sepuasnya di seluruh area hutan.

Melihat antusiasme kunjungan wisata ke hutan pinus ini, pihak pengelola menambah fasilitas lain seperti Glamping atau Glamour Camping. Konsep berkemah dengan fasilitas dan kenyamanan layaknya hotel berbintang. Berjarak sekitar 15 km dari pusat Kota Purwokerto, Hutan Pinus Limpakuwus berada tak jauh dari lokasi wisata Baturraden. Untuk menuju ke hutan ini, perjalanan bisa ditempuh dengan kendaraan roda dua dan roda empat.

Ruas jalan yang dilewati cukup mulus karena melalui rute yang sama menuju Baturraden. Kondisi lalu lintasnya cukup padat. Terutama saat mendekati gerbang masuk Baturraden. Banyak wisatawan yang menjadikan kawasan ini sebagai tempat mengisi liburan. Untuk masuk ke Hutan Pinus Limpakuwus, setiap pengunjung dikenakan tiket Rp13.000. Biaya tambahan untuk parkir mobil Rp5.000 per mobil. Sedangkan parkir sepeda motor digratiskan.

Editor: Vien Dimyati

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut