Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Ada Atraksi Pesawat di Aero Sport Fest 2025 Tanjung Lesung, Intip Keseruannya!
Advertisement . Scroll to see content

Keuntungan Ajak Keluarga Main ke Arena Rekreasi di Mal saat Liburan

Minggu, 19 Maret 2023 - 00:15:00 WIB
Keuntungan Ajak Keluarga Main ke Arena Rekreasi di Mal saat Liburan
Mengenal keuntungan Ajak anak bermain (Foto: iNews.id)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Bermain merupakan salah satu kegiatan favorit anak. Saat diajak ke tempat bermain, mereka pasti senang dan gembira. Sayangnya, tempat rekreasi keluarga di tengah kota kini semakin sedikit. 

Hal itu terbukti banyaknya warga Jakarta yang lebih senang liburan ke luar kota di akhir pekan atau musim liburan. Kini, mal menjadi satu-satunya tujuan keluarga menikmati akhir pekan tanpa harus jauh ke luar kota. Menikmati waktu berkualitas bersama keluarga di mal tak selalu membosankan, pasalnya sudah banyak pilihan hiburan yang bisa dikunjungi. 

Tersedianya arena rekreasi hiburan keluarga adalah alternatif menikmati waktu seru bermain anak di mal. Salah satu arena rekreasi keluarga tersebut adalah Timezone. 

Berbagai wahana permainan yang tersedia cocok untuk segala usia, sehingga seluruh anggota keluarga bisa bermain. Ada beberapa alasan kenapa Anda harus ajak keluarga dan anak bermain di Timezone. Berikut ulasannya dirangkum pada Sabtu (18/3/2023).

Bermain sambil belajar 

Bermain di arena rekreasi mampu meningkatkan rasa ingin tahu dan kreativitas anak. Bermain dan belajar, itulah yang bisa anak dapatkan saat menikmati waktunya di arena rekreasi keluarga ini. Setiap permainan bisa menjadi media belajar dan bermain. Sementara, orang tua bisa menjadi mediator selama anak bermain sehingga dia mendapatkan manfaat dari aktivitas ini. 

Wahana permainannya juga aman untuk segala usia. Jadi, orang tua tak perlu khawatir mengajak anak bermain di arena rekreasi dengan tetap mengawasi buah hati selama bermain. Perkembangan motorik juga bisa diasah dengan permainan. Pengenalan bentuk hingga kreativitas anak bisa semakin terasah dengan baik. 

Guest experience 

Sebagai pilihan utama destinasi bermain dan hiburan keluarga, Timezone Indonesia memberikan pengunjung atau guest Timezone pengalaman terbaik saat bermain. Fokus kepada pelanggan ini dibuktikan melalui berbagai inisiatif mulai dari menyediakan mesin permainan terbaik dan terbaru, memperluas jangkauan melalui pembukaan venue terbaru, meningkatkan layanan dan kenyamanan pengunjung melalui fasilitas dalam toko Timezone, serta peluncuran aplikasi Timezone Fun App agar terus relevan bagi masyarakat yang makin digital. 

Konsistensi fokus kepada guest experience, sehingga bisa menjalin engagement yang baik melalui dunia digital, menciptakan persepsi dan citra positif. Hal ini membuat Timezone mendapatkan predikat Top Digital Company Award 2023 (TDCA 2023). 

TDCA 2023 adalah penghargaan yang diberikan kepada lebih dari 180 perusahaan dari 69 kategori industri di Indonesia atas keberhasilannya menjalankan transformasi digital terbaik untuk meraih keunggulan jangka panjang. Perusahaan tersebut menjadi perusahaan terdepan yang menerapkan teknologi digital dalam semua proses bisnisnya sehingga menjadi keuntungan dalam berkompetisi di panggung industri digital. 

Adapun kategori yang terpilih adalah Game Entertainment/Kids Game dengan poin 84,64 lebih tinggi daripada penilaian rata-rata industri di kategori yang sama di mana rata-rata industri kategori Game Entertainment/ Kids Game ada di angka 81,48. 

CEO dan Presiden Direktur Timezone Indonesia Naveen H, memberikan apresiasi khusus atas pencapaiannya ini. Dia mengatakan, fokus kepada guest experience merupakan fokus utama untuk dalam mencapai visi menyebarkan kebahagiaan dan menciptakan momen terbaik bagi pengunjung. 

“Meningkatkan guest experience supaya mereka nyaman dan loyal merupakan salah satu turunan visi dari perusahaan, yaitu menyebarkan kebahagiaan dan menciptakan momen terbaik," katanya. 

Naveen menambahkan, perkembangan digital yang pesat di Indonesia dan pelanggan yang well-connected membuat Timezone meluncurkan berbagai inisiatif digital, salah satunya adalah Timezone Fun App. 

"Bisa terus terhubung dan relevan dengan pelanggan kami pada khususnya dan masyarakat Indonesia pada umumnya," ujarnya. 

Senada dengan Naveen, General Manager Marketing Timezone Indonesia, Kikie Randini mengatakan, keberhasilan dalam meraih penghargaan terkait inovasi digital ini karena kesuksesan dalam membangun engagement melalui peluncuran Timezone Fun App yang mencapai hampir dari 400 ribu downloads sejak peluncurannya di Maret 2022. 

“Perkembangan dunia digital yang cepat dan penggunaan ponsel pintar yang makin menjadi umum bagi masyarakat Indonesia mendorong kami meluncurkan Timezone Fun App untuk terhubung dengan pelanggan melalui program dan promo yang secara rutin ditawarkan dalam aplikasi ini," katanya.

Editor: Vien Dimyati

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut