Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : MRT Jakarta Gangguan, Penumpang Tertahan Lama di Stasiun
Advertisement . Scroll to see content

MRT Akan Dijadikan Destinasi Wisata Terbaru Jakarta, Ini Penjelasan Sandiaga Uno

Rabu, 20 Januari 2021 - 17:06:00 WIB
MRT Akan Dijadikan Destinasi Wisata Terbaru Jakarta, Ini Penjelasan Sandiaga Uno
PT Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta akan berkolaborasi mempromosikan pariwisata (Foto: Kemenparekraf)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Ada banyak strategi yang bisa dilakukan untuk mempromosikan pariwisata dan ekonomi kreatif Indonesia. Salah satunya melalui kolaborasi PT Mass Rapid Transit (MRT).

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno, mengajak PT Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta untuk berkolaborasi membangkitkan dan mempromosikan potensi pariwisata dan ekonomi kreatif (parekraf) pascapandemi dengan menjadikan beberapa stasiun yang dimiliki sebagai ruang pertunjukan bagi para pelaku parekraf. 

Menparekraf Sandiaga Uno saat diskusi virtual dengan PT MRT Jakarta (Perseroda) William Sabandar pada Selasa (19/1/2021) menjelaskan, kolaborasi ini diharapkan bisa berlanjut membangun ekosistem dari segi konektivitas yang berbasis digital untuk menciptakan lapangan pekerjaan yang seluas-luasnya bagi para pelaku parekraf. 

“MRT berpotensi untuk showcasing berbagai destinasi pariwisata, dan berkaitan dengan kemajuan terknologi. Misal di Stasiun H. Nawi ada spot coffee culture dan dibuatkan travel planner-nya. Supaya para penggemar kopi yang berhenti di H Nawi, bisa transit sambil menikmati kopi,” ujarnya. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut