Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Planetarium Jakarta Diserbu Pengunjung di Akhir Masa Libur Tahun Baru 2026
Advertisement . Scroll to see content

Mengenal Taman Kain Inuh di Lampung Selatan, Ruang Terbuka Hijau yang Instagramable

Selasa, 19 Juli 2022 - 15:50:00 WIB
Mengenal Taman Kain Inuh di Lampung Selatan, Ruang Terbuka Hijau yang Instagramable
Menjelajahi Taman Kain Inuh di Lampung Selatan (Foto: Instagram@arif_rahman_s)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Taman Kain Inuh di Lampung Selatan merupakan salah satu destinasi wisata yang digemari banyak orang. Kain Inuh memang sudah tidak asing lagi di telinga masyarakat Lampung.

Kain Inuh atau Kain Ikat Inuh merupakan salah satu kerajinan dari masyarakat di kawasan Lampung Selatan. Biasanya, masyarakat mengenakan kain Inuh saat beraktivitas untuk kegiatan adat istiadat.

Inuh diyakini tidak hanya sekadar simbol yang mencerminkan kepada identitas dan pelengkap budaya, tetapi lebih diyakini sebagai kain sakral agung (suci) yang dapat melindungi para pemakai dari kotoran di luar badannya.

Tenun ikat inuh mulanya hanya dipakai perempuan pada acara pernikahan. Perempuan yang memakainya harus istri dari laki-laki tertua dalam keluarga. Di masa itu, tidak semua wanita bisa memakai kain inuh.

Dengan adanya latar belakang tersebut, tidak heran jika di Lampung Selatan didirikan Taman Kain Inuh. Penasaran seperti apa keunikan destinasi wisata yang ada di Taman Kain Inuh ini? Berikut ulasannya dirangkum pada Selasa (19/7/2022).

Mengenal Taman Kain Inuh

Taman Kain Inuh merupakan salah satu destinasi wisata yang menarik di Lampung Selatan. Taman Kain Inuh ini merupakan suatu tempat ruang terbuka hijau atau taman kota yang terletak di Kalianda, Kabupaten Lampung Selatan.

Berdirinya Taman Kain Inuh ini tidak lepas dari keberadaan Kain Inuh sendiri. Keberadaan taman kota ini diketahui untuk memperkenalkan budaya dan adat istiadat Lampung Selatan yaitu Kain Inuh.

Tempat berfoto sekaligus bermain anak

Selayaknya taman kota, Taman Kain Inuh adalah ruang terbuka yang seru dijadikan tempat berkumpul. Taman Kain Inuh juga kerap dijadikan sebagai sarana bermain anak sekaligus memperkenalkan anak terhadap kerajinan setempat.

Salah satu yang ikonik dan menarik di Taman Kain Inuh adalah monumen. Ya, ada Monumen Kain Inuh yang megah. Anda bisa berswafoto di depan monumen cantik ini. Tidak heran, bila ada saja wisatawan yang jauh-jauh datang untuk ke Kalianda dan berfoto di hadapan Monumen Kain Inuh yang ikonik ini. Selain itu, juga ada tempat duduk untuk wisatawan yang ingin beristirahat.

Berada di lokasi strategis

Taman Kain Inuh terletak di Kalianda, Kabupaten Lampung Selatan. Namanya taman kota, tentu memiliki lokasi yang strategis. Lokasi tepatnya yaitu di pinggir jalan Trans Sumatera, yakni setelah pertigaan Pemda Lampung Selatan dari arah Bakauheni.

Berada di lokasi yang strategis ini membuat Taman Kain Inuh menjadi tempat yang menarik wisatawan. Terutama bagi masyarakat yang melakukan perjalanan jauh untuk menuju Pelabuhan Bakauheni atau ke Bandar Lampung dan sekitarnya. Sebab, sayang rasanya bila tidak berhenti sejenak dan mengabadikan foto bersama Monumen Kain Inuh yang ikonik dan hanya ada di Lampung Selatan ini.

Harga tiket

Setelah mengenal Taman Kain Inuh, mungkin Anda akan penasaran, berapa sih harga tiket masuknya? Pengunjung tak perlu khawatir bila ingin mengunjungi Taman Kain Inuh, karena ini adalah taman kota yang terbuka untuk masyarakat umum. Bagaimana, Anda tertarik mengunjungi Taman Kain Inuh?

Editor: Vien Dimyati

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut