Tempat Ngabuburit Favorit di Bandung, Asyik Makan Durian Ditemani Transformers
BANDUNG, iNews.id - Bandung selalu memiliki hal menarik untuk dinikmati. Tidak hanya menikmati keindahan pemandangan alam. Di Kota Kembang ini, wisatawan juga dapat berwisata kuliner.
Terutama saat Ramadan. Bagi Anda warga Bandung yang ingin mencari spot buat menghabiskan waktu sore jelang buka puasa (ngabuburit) tempat yang satu ini bisa menjadi pilihan. Selain berada di pusat Kota Bandung, juga banyak dijual berbagai menu penganan untuk buka puasa.
Posisinya ada di Cibeunying Park Bandung, diapit antara Jalan Taman Cibeunying Selatan dan Jalan Cilaki. Dari Lapangan Gasibu, jaraknya sekitar 1 kilometer. Untuk menuju taman ini bisa diakses dari Jalan RE Martadinata, Jalan Diponegoro, atau lainnya.
Pada sore hari, berbagai menu penganan kaki lima tersedia di pinggiran taman dan Jalan Cilaki. Mulai dari aneka minuman segar, dimsum, seafood, camilan, hingga makanan berat angkringan. Di sekitar taman, juga banyak terdapat cafe.
Salah satu penganan kaki lima yang cukup mencolok adalah aneka minuman segar. Di antaranya Kedai Kopitiam Batam yang menyediakan aneka kopi, jus, dan minuman segar lain. Jika ingin minuman yang sedikit hangat, juga ada Warung Jahe Bajigur. Minuman ini juga sedang ramai di Bandung, dengan berbagai inovasi dan tambahan toping-nya.
Bila Anda ingin minuman segar yang sedikit aroma buah, ada Kedai Santuy yang menawarkan makanan es duren. "Favoritnya di sini ketan duren santuy, menggabungkan cita rasa ketan dan durian dengan susu. Ini banyak diburu para pencinta durian," kata pemilik Kedai Santuy Mia.
Menurut dia, masih banyak menu lain yang juga bisa menjadi pilihan pembeli. Seperti ketan duren srikaya, roti duren, es kepo cetar, dan lainnya. Soal harga tak usah khawatir, makanan segar ini dijual mulai dari harga Rp15.000 per porsinya.
Tak hanya minuman segar, bila Anda ingin berbuka menikmati makanan berat, juga tersedia angkringan. Di sini akan ditemui banyak menu dari bahan utama ayam. Seperti jeroan ayam, kepala ayam, kaki, hingga daging. Juga banyak jenis bakso goreng yang akan menambah nikmat santapan berbuka puasa.
Bila ingin makanan laut, juga ada Kedai Seafood Dower. Anda dapat menikmati aneka olahan seafood seperti kerang, udang, dan lainnya yang dimasak khusus. Seafood Dower menawarkan olahan berbeda dengan saus dower yang pedas dan lezat ketika disantap.
"Tidak sedikit warga dari Bandung dan luar Bandung sengaja datang ke sini, buka puasa sambil ngabuburit. Karena di belakang kita ada taman, jadi mereka bisa sambil menikmati sejuknya taman di sore hari," kata pengelola Kedai Seafood Dower Yayang.
Betul saja, menunggu momen buka puasa di taman ini akan terasa lebih santai. Sebagaimana diketahui, di sekitar Taman Cibeunying masih banyak pohon rindang hijau. Anda pun bisa jalan jalan hingga Taman Cilaki sembari menunggu waktu berbuka.
Bagi yang memiliki anak kecil, tak perlu khawatir anak Anda akan bosan. Karena, di Cibeunying Park Bandung juga ada ruang bermain. Di taman ini juga berdiri dua robot besi mirip Transformers. Lebih dari itu, juga ada monumen kendaraan tempur (ranpur) buatan PT Pindad. Kehadiran ranpur ini bisa menjadi cerita tersendiri bagi anak anak Anda akan kemandirian bangsa Indonesia.
Salah satu pengunjung asal Bandung, Opik mengaku, dia sudah kedua kalinya ngabuburit di kawasan ini. Dia datang bersama teman-teman di kantornya untuk berbuka.
"Selain tempatnya nyaman, dan dekat, juga makanannya lengkap dan enak. Walaupun kaki lima, tapi rasanya cukup lezat. Kita juga bisa bersantai sampai malam hari," kata Opik.
Bagi Anda yang tertarik ngabuburit di Cibeunying Park Bandung, jangan lupa selalu menerapkan protokol kesehatan, cuci tangan, mengenakan masker, dan menjaga jarak.
Editor: Vien Dimyati