Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : 3 Rute ke Bromo dengan Mobil Pribadi dari Jakarta, Simak Selengkapnya!
Advertisement . Scroll to see content

Viral, Pemandangan Cantik Savana Bromo Menghijau, Suasananya seperti Negeri Dongeng

Sabtu, 11 November 2023 - 15:13:00 WIB
Viral, Pemandangan Cantik Savana Bromo Menghijau, Suasananya seperti Negeri Dongeng
Viral Savana Bromo kembali menghijau (Foto: Instagram @zilmizola)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Belakangan ini viral pemandangan terbaru Savana Bromo yang menghijau. Keindahan pemandangan hijau ini menarik perhatian masyarakat.

Padang savana Bromo terlihat kian menghijau dan diselimuti kabut layaknya negeri dongeng. Kawasan yang sempat dihanguskan oleh jago merah ini, perlahan kembali menunjukkan pesonanya yang dipenuhi oleh vegetasi hijau menyejukkan mata.

Hal ini ramai dibagikan di media sosial dari para wisatawan yang mulai berkunjung ke kawasan Gunung Bromo di Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS). Salah satunya dari akun Instagram @zilmizola, Sabtu (11/11/2023).

Dengan kembali menghijaunya padang savana di TNBTS ini melalui akun Instagram Kemenparekraf, Menparekraf Sandiaga Uno mengungkapkan rasa senangnya sekaligus mengajak seluruh masyarakat dan pelaku ekraf agar ke depannya lebih disiplin dalam menjaga kawasan TNBTS.

Namun, banyaknya komentar dari warganet yang menganggap terjadinya kebakaran padang savana memberikan menfaat pun mengundang balasan dari pihak TNBTS yang menuturkan, Karhutla bukanlah suatu hal yang patut disyukuri. 

“Jadi agak sedih baca kolom komentarnya nih. Semoga Karhutla, di kawasan TNBTS tidak dijadikan hal yang harus disyukuri gitu ya. Karhutla walau beberapa kali terjadi tetapi tetap harus dikendalikan dan ditangani dengan maksimal,” tulis akun Instagram resmi @bbtnbromotenggersemeru.

"Di savana juga merupakan rumah dari berbagai flora dan fauna dan beberapa di antaranya juga ada yang dilindungi dan harus dijaga kelestariannya, kebakaran savana mengancam kelestarian flora fauna tersebut, jangan hanya dilihat makin hijaunya saja, tapi biodiversitas keseluruhan setelah kebakaran bagaimana,” kata pihak TNBTS.

Pihak TNBTS juga berharap agar semua orang yang terlibat, baik petugas gabungan di lapangan maupun warganet yang tidak terlibat secara langsung dapat memahami tentang dasar nilai konservasi.

TNBTS memaparkan secara lebih lengkap tanpa terjadinya kebakaran hutan, kawasan savana TNBTS pun tetap menghijau ketika masuk ke musim penghujan.

Editor: Vien Dimyati

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut