Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Hong Kong hingga Korea Selatan Makin Ramah Muslim Traveler, Ini Faktanya! 
Advertisement . Scroll to see content

Waktu yang Pas Wisata Pendakian di Hong Kong, Cocok Buat Pencinta Alam!

Kamis, 20 Februari 2025 - 19:28:00 WIB
Waktu yang Pas Wisata Pendakian di Hong Kong, Cocok Buat Pencinta Alam!
Destinasi alam di Hong Kong. (Foto: Riyan Rizki Roshali)
Advertisement . Scroll to see content

HONG KONG, iNews.id - Bagi para pencinta wisata alam atau pendakian bisa melakukan kegiatan tersebut di Hong Kong pada bulan Desember hingga Januari. Hal tersebut lantaran Hong Kong tengah mengalami musim dingin, karena berada di belahan Bumi utara yang cerah.

"Ini musim dingin (cerah), memang pas untuk wisata outdoor seperti sekarang," kata pemandu Hong Kong Tourism Board (HKTB), Alex di Hong Kong, beberapa waktu lalu. 

Alex menerangkan, banyak masyarakat Hong Kong maupun wisatawan dari berbagai negara yang memanfaatkan musim cerah untuk melakukan kegiatan wisata alam atau pendakian.

Merasakan Sensasi Mendaki di Sai Kung High Island Geo Trail

iNews.id berkesempatan untuk merasakan mendaki di Sai Kung High Island. Cuaca yang bersahabat hingga langit biru mengiringi langkah para rombongan untuk melakukan pendakian.

Meski matahari bersinar terang, kondisi tidak panas, melainkan sejuk. Saat itu, suhu udara berkisar 17-18 derajat Celcius.

"Walaupun terik, ada matahari, udaranya masih mendukung buat mendaki," ujar Hilda salah satu wisatawan asal Indonesia yang ditemui.

Bahkan saat sedang melakukan pendakian, tidak ada keringat yang deras lantaran udaranya yang sejuk. Itu membuat para wisatawan menikmati pendakian sembari adanya suguhan pemandangan yang tersaji di depan mata.

Salah satu sudut indah di destinasi wisata di Hong Kong. (Foto: Riyan Rizki Roshali)
Salah satu sudut indah di destinasi wisata di Hong Kong. (Foto: Riyan Rizki Roshali)

Pendakian semakin terasa lengkap dengan suguhan pemandangan indah selama perjalanan hingga menuju ke Biu Tsim Kok View Point. Kombinasi langit biru, waduk, langit yang biru, pulau hingga pegunungan hijau mampu memanjakan mata.

Trek tersebut sangat cocok bagi para wisatawan yang baru mau melakukan pendakian. Sebab, rute ataupun kondisi lajur tersebut dikatakan untuk para pemula.

"Viewnya bagus banget sih, terbayarkan ketika mendaki dari bawah ke atas. Aku sih baru pertama ini," ucapnya.

Perpanjangan trail sejauh 1 km ini mengarah ke atas bukit di pos pandang Biu Tsim Kok, yang menyuguhkan pemandangan reservoir seluas 360 derajat, tumpukan batuan laut Po Pin Chau, Ung Kong Group, Ninepin Group, dan Long Ke Wan spektakuler, yang terkenal dengan pelabuhan yang syahdu, sedikit berkelok-kelok, air yang sangat bening, dan pantai pasir putih halus yang belum terjamah.

Selain Biu Tsim Kok Viewpoint, masih ada rute trekking lainnya yang mampu memberikan keindahan saat melakukan pendakian.

Wisatawan juga dapat melihat Hexagonal Rock Columns sebuah pilar batu warna cerah yang menakjubkan yang ditemukan di Sai Kung Volcanic Rock Region di Geopark. 

Hexagonal Rock Columns ini terbentuk sewaktu abu vulkanik dan lava mendingin menyusul letusan besar-besaran 140 juta tahun silam — diperkirakan menutupi area lebih dari 100 km persegi — termasuk beberapa yang berada di bawah laut. Pilar batu yang tampak mencuat hingga setinggi 100 meter dengan diameter rata-rata 1,2 meter.

Opsi Makan di Sai Kung Town Centre

Sai Kung juga menarik dengan banyaknya restoran makanan laut tepi pantai, yang sangat populer di kalangan wisatawan. Tetapi, ada juga pilihan restoran, kafe, dan cha chaan tengs ala Hong Kong di sepanjang jalan beraspal tepi pantai dan trotoar yang padat, yang menjual aneka macam masakan Barat dan Timur populer. Di antaranya pizza, pasta, kari Thailand, ikan dan keripik Inggris, dan kebab Turki.

Editor: Muhammad Sukardi

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut