Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Inikah Tempat Wisata Paling Ekstrem di Dunia? Ngeri Ada Gerbang Neraka Menakutkan
Advertisement . Scroll to see content

Wisata Ekstrem, Naik Lift Tembus Pandang Sambil Memandang Pegunungan Alpen

Selasa, 24 Oktober 2017 - 18:36:00 WIB
Wisata Ekstrem, Naik Lift Tembus Pandang Sambil Memandang Pegunungan Alpen
Hammetschwand Lift (Foto: Buergenstock)
Advertisement . Scroll to see content

SWISS - Bagi kebanyakan orang, ketika berwisata pasti destinasi yang dituju adalah tempat-tempat indah. Namun, apa jadinya jika tempat wisata tersebut cukup mengerikan dan ekstrem, seperti yang berada di Swiss.

Tempat wisata di Eropa itu menawarkan Anda untuk melakukan wisata ekstrem seperti menaiki lift tembus pandang dengan ketinggian 1.132 meter dari permukaan laut. Mengerikan bukan?

Tempat wisata ini memang paling cocok untuk mereka yang gemar uji adrenalin. Wisatawan akan diajak untuk menaiki lift dengan kecepatan kurang dari satu menit. Sesaat, ketika Anda memasuki lift ini memang tidak ada sesuatu yang istimewa.

Begitu pula hingga di ketinggian 14 meter, pengunjung masih merasakan hal yang biasa saja sebab struktur dan stabilitas lift masih seperti lift pada umumnya. Tapi begitu, lift melaju di atas ketinggian lebih dari 14 meter, Anda siap-siap merasakan ketegangannya.

Pengunjung akan merasakan sensasi melesat ke atas awan dengan kecepatan tinggi dan benar-benar berada di udara terbuka. Bagi Anda yang merasa takut dipersilakan untuk menutup matanya. Namun hal itu sangat disayangkan karena mereka akan kehilangan momen menyaksikan keindahan pemandangan Pegunungan Alpen dan Danau Lucerne.

Lift akan membawa penumpang ke ketinggian 153 meter di dataran tinggi Burgenstock. Dari ketinggian di atas sana, pengunjung bisa menikmati panorama alam yang menakjubkan. Wisata lift ini dibuka sejak tahun 1905 yang merupakan gagasan dari pengusaha hotel dan kereta api, Franz Josef Bucher.

Wisata lift ini biasanya ramai dikunjungi saat musim panas. Tapi tetap buka saat musim gugur dan dingin, hanya saja operasinya menyesuaikan kondisi cuaca. Saat ini, Hammetschwand Lift menarik banyak wisatawan yang ingin mencari pengalaman baru dan mencoba moda transportasi alternatif untuk menuju dataran tinggi Burgenstock.

Bila tertarik menaiki lift ini, Anda bisa membeli tiket seharga Rp137 ribu sekali jalan. Anda bisa juga membeli tiket naik dan turun seharga Rp178 ribu. Demikian seperti yang dilansir dari Mirror, Selasa (24/10/2017).

Editor: Vien Dimyati

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut