Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Anak-anak Ini Kompak Unjuk Kreativitas, Kulineran Sekaligus Berkreasi di Alam Terbuka
Advertisement . Scroll to see content

4 Menu Ayam Khas Indonesia, Betutu Paling Disukai Wisman

Kamis, 08 Maret 2018 - 17:45:00 WIB
4 Menu Ayam Khas Indonesia, Betutu Paling Disukai Wisman
Kuliner khas Indonesia, ayam betutu (Foto: Wikimedia)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Indonesia memiliki berbagai macam kuliner Nusantara yang lezat. Salah satu masakan Indonesia yang banyak diolah adalah ayam. Biasanya, ayam dimasak dengan cara digoreng atau dibakar.

Ayam Betutu merupakan masakan khas Gilimanuk. Awalnya, masakan ini hanya dibuat untuk upacara keagamaan dan adat masyarakat setempat. Namun, ayam betutu kini dapat dinikmati di berbagai tempat.

Ayam betutu tidak hanya disukai masyarakat Indonesia. Wisatawan mancanegara pun juga menyukai masakan khas Bali ini. Tak hanya Ayam betutu, ada menu ayam lain yang menjadi masakan khas daerah. Apa saja?

Berikut ini empat masakan khas Indonesia yang menggunakan ayam sebagai bahan dasar, seperti dirangkum iNews.id, Kamis (8/3/2018).

Ayam Taliwang, Lombok

Ayam Taliwang dimasak dengan cara dibakar. Ayam yang digunakan adalah ayam kampung. Namun, yang membuat masakan ayam ini khas adalah  sambal terasi. Racikan sambal terasi khas lombok ini sangat pedas. Makan ayam taliwang semakin lezat jika ditambah dengan plecing kangkung. Plecing kangkung adalah kangkung rebus yang dicampur dengan sambal tomat dan terasi.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut