Ide Kulineran di Kampoeng Seafood Sedayu City, Lezat Ada 1.000 Jenis Menu
JAKARTA, iNews.id - Seafood merupakan salah satu kuliner yang digemari banyak orang. Mulai dari hidangan ikan, udang, kepiting, dan cumi memiliki kelezatan berbeda.
Kali ini, jika tertarik untuk kulineran seafood yang enak dan segar, Anda bisa mengunjungi Kampoeng Seafood. Letaknya berada di Sedayu City-Kelapa Gading.
Berada di sini, Anda dapat menikmati seafood segar yang diambil langsung dari akuarium dan memilih untuk diolah menjadi masakan lezat.
"Semua berbagai jenis seafood ada di sini. Mulai dari dibakar, goreng, asam manis atau diolah menjadi masakan modern. Apalagi kita bisa memilih bumbu yang disukai," kata Patricia Veronica, Marketing Communications Manager Sedayu City, belum lama ini di Jakarta.
Kampoeng Seafood berdiri di atas lahan seluas 6.000m2. Ada sebanyak lebih dari 60 tenants. Menariknya, di sini ada lebih dari 1.000 tipe seafood dengan konsep area indoor dan outdoor.
"Kita bisa pilih untuk makan di indoor atau outdoor. Untuk keluarga, di sini juga ada taman plus saung-saung tematik. Pengunjung bisa memilih saung berbentuk kerang dan saung keong. Untuk makan di saung harus reservasi dulu," kata dia.

Selain itu, pengunjung juga dapat menyaksikan live seafood dan fresh seafood. Harga yang ditawarkan juga tidak terlalu mahal.
Patricia mengatakan, setelah sukses dengan Gading Festival – Food & Fun yang beroperasi sejak 2019, Kampoeng Seafood kini hadir menjadi destinasi kuliner baru di kawasan Sedayu City-Kelapa Gading.