Pisau untuk Memotong Sayuran Menurut Jerry
JAKARTA, iNews.id - Chef’s Diary merupakan acara eksklusif RCTI+ yang menjadi tempat curhatnya para chef yang sedang berlaga di Masterchef Indonesia. Di *Chef’s Diary season 2 episode ini menghadirkan Jerry pemenang Masterchef Indonesia season ke 7 dan Kai runner Up Masterchef Indonesia season 5 untuk membagikan berbagai tips kepada para penonton teknik cara memotong yang baik dengan jenis-jenisnya. Penasaran?
Selagi Jerry memotong wortel dengan jenis yang berbeda, Kai menunjukkan cara memotong yang aman yaitu dengan cara menekuk jarinya ke bawah untuk mengantisipasi tidak terluka. “Sebenarnya Jer, kalo ngomongin potongan untuk ngiris-ngiris sayuran seperti ini tuh butuh pisau khusus gak sih? Apa harus yang kecil atau yang gede. Karena kan penonton di rumah pada gak tau tuh pisau ada banyak jenis-jenisnya”, ujar Kai.
Jerry menjawab, “Kalau untuk motong-motong sayuran gini sih paling cocok sama pisau kayak gini sih, chef knife atau vegetable knife. Bentuknya agak melengkung gini dan enak banget buat motongnya. Pisau ini juga dibilang multifungsi karena bisa buat daging. Kalo kepepet juga bisa buat ikan fillet."
Kemudian dilanjut dengan Kai yang memotong wortel dengan teknik menyerong ke samping.
Selanjutnya Jerry menjelaskan beberapa jenis-jenis potongan yang sudah dia buat, yang terdiri dari Julienne, Jardiniere, Brunoise, dan Slice.
“Kalo Julienne biasanya buat salad, kalo di Indonesia bisa buat bala-bala. Jardiniere untuk steak. Brunoise tuh bisa buat campuran saus, atau biasanya buat campuran spaghetti bolognese”, ujar Jerry.
Jadi sebenarnya semua potongan tadi tidak terpaku untuk suatu masakan, tetapi bisa untuk semua masakan.
Kemudian dilanjut dengan sayuran seledri atau bisa disebut dengan celery stick. “Biasanya gue nonton di film-film hollywood orang bule makan ginian," ujar Kai sambil memakan seledri tersebut.
Menurut Kai, seledri tersebut baunya tidak sekuat seledri untuk sup dan hanya lebih mahal. “Biasanya di supermarket segini tuh 60 ribu," ujarnya.
Penasaran dengan tips yang diberikan oleh Kai dan Jerry? Saksikan Selengkapnya Di Chef’s Diary eksklusif hanya di RCTI+ .
#MasterchefIndonesia8
#MCI8
#JerryMCI7
#KaiMCI5
#ChefDiarySeason2
#VideoPlus
#RCTIPlus
Tentang RCTI+:
RCTI+ hadir sebagai layanan AVOD (layanan Video On Demand berbasis iklan dimana pengguna gratis dalam menggunakannya) & live streaming dari 4 TV terpopuler (RCTI, MNCTV, GTV dan iNews). Hadir juga konten eksklusif yang tidak tayang di Televisi, hanya ada di aplikasi RCTI+. Selain itu juga ada banyak tayangan terbaik seperti Sinetron Legendaris, pertandingan nasional eSports, Drama Korea, Drama China, Film Hollywood, Film Anak. Kemudian RCTI+ berkembang dengan hadirnya 2 fitur lainnya yaitu News dan Radio+. Di dalam News, pengguna dapat membaca berita terlengkap dari berbagai sumber terpercaya. Di dalam Radio+, pengguna dapat mendengarkan radio dari seluruh Indonesia, mendengarkan podcast, cerita suara, musik dan audio book. Pada satu tahun usia RCTI+, RCTI+ menghadirkan 2 fitur baru, yakni Home of Talent (HOT) dan Game. Semua dapat dinikmati dengan mudah tanpa harus registrasi dan secara gratis.
• Website: https://www.rctiplus.com/
• Facebook: https://www.facebook.com/RCTIPlusOfficial/
• Twitter: https://twitter.com/RCTIPlus
• Instagram: https://www.instagram.com/rctiplusofficial/
• Google Play Store: https://play.google.com/store/apps/details?id=com.fta.rctitv&hl=in
• App Store: https://apps.apple.com/us/app/rcti/id1472168599
Editor: Vien Dimyati