Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : 4 Minuman Bikin Kulit Cantik dan Glowing, Wanita Wajib Coba
Advertisement . Scroll to see content

Resep Creamy Lemonade yang Viral, Intip Bahan Dasar dan Cara Membuatnya

Rabu, 24 November 2021 - 16:42:00 WIB
Resep Creamy Lemonade yang Viral, Intip Bahan Dasar dan Cara Membuatnya
Resep creamy lemonade segar (Foto: YouTube)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Resep creamy lemonade sangat mudah untuk dibuat di rumah. Seperti diketahui, creamy lemonade merupakan salah satu minuman yang sedang viral di TikTok.

Di platform tersebut, ada salah satu  pengguna yang membuat resep creamy lemonade dan viral. Karena bahan-bahannya mudah dicari dan cara membuatnya mudah, maka banyak pengguna yang mencoba berkreasi.

Nah, sesuai namanya, untuk membuatnya, Anda harus menyiapkan bahan dasar creamy lemonade terlebih dahulu. Minuman Segar ini menggunakan bahan dasar berupa lemon. Selain lemon, bahan-bahan untuk resep creamy lemonade di antaranya susu kental manis, air, dan es batu.

Bahan-bahan tersebut kemudian dicampurkan menjadi satu, sehingga menjadi minuman lemon yang creamy, manis, dan menyegarkan. 

Penasaran bagaimana cara membuat creamy lemonade yang segar dan nikmat? Berikut ulasannya dirangkum pada Rabu (24/11/2021).

1. Resep creamy lemonade

Bahan:

1 lemon, diperas
susu kental manis secukupnya
Gula 
Air secukupnya
Es batu

Cara membuat:

1. Pertama, peras satu buah lemon ke dalam wadah.
2. Kemudian, tuang susu kental manis secukupnya.
3. Setelah itu, tambahkan sedikit gula.
4. Baru setelah itu tuang air secukupnya. Aduk hingga tercampur rata.
5. Masukkan es batu. Koreksi rasa. Jika sudah pas, sajikan bersama potongan-potongan buah lemon. 

2. Resep creamy lemonade no sugar

Bahan:

1 lemon yang diperas
2 sdm susu kental manis
3 gelas air
Es batu

Cara membuat:

1. Pertama, peras satu buah lemon dan masukkan ke dalam wadah.
2. Setelah itu, tuang 2 sendok makan susu kental manis.
3. Kemudian, masukkan tiga gelas air.
4. Agar lebih creamy, campur semuanya menggunakan alat milk frother.
5. Jika sudah, masukkan es batu ke dalam gelas lalu tuang creamy lemonade ke dalam gelas.
6. Sajikan dengan potongan lemon segar. 

Selamat mencoba!

Editor: Vien Dimyati

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut