2 Bulan Kelola Wilayah Kerja Rokan, Pertamina Berikan Kontribusi Rp2,7 Triliun

Oktiani Endarwati
2 bulan kelola wilayah kerja Rokan, Pertamina berikan kontribusi Rp2,7 Triliun. (Foto: Dok Pertamina)

Adapun rencana kerja PHR yang masif dan agresif sudah selayaknya disambut dengan positif. Peluang bisnis dan kerja bagi masyarakat lokal menjadi lebih terbuka, nilai investasi di Riau pun menjadi lebih meningkat.

Baru-baru ini, PHR telah berdiskusi dan berkoordinasi dengan Pemerintah Provinsi Riau terkait potensi tambahan pajak bagi daerah. Salah satunya dipicu perubahan skema Kontrak Bagi Hasil (Production Sharing Contract), dari sebelumnya menggunakan skema cost recovery menjadi gross split. 

"Karena itu, ke depan PHR optimistis dapat memberikan kontribusi yang lebih besar terkait penerimaan negara dan daerah dari kegiatan hulu migas di WK Rokan," ucap Jaffee.

Intensitas kegiatan operasi PHR di WK Rokan meningkat seiring target 161 sumur tajak untuk periode sejak alih kelola pada 9 Agustus lalu hingga akhir tahun ini. Hingga saat ini PHR telah mengebor lebih dari 79 sumur dengan mengoperasikan 16 rig. 

Jumlah rig akan terus ditambah untuk mendukung upaya pencapaian target jumlah sumur tajak yang ingin dicapai. Tahun depan, target PHR lebih tinggi lagi, yakni 500 sumur tajak. Peningkatan aktivitas di WK Rokan tentu akan turut meningkatkan denyut aktivitas ekonomi di Riau. 

"WK Rokan merupakan salah satu tulang punggung upaya pencapaian target produksi nasional minyak 1 juta barel per hari (bph) dan gas 12 miliar kaki kubik per hari (bscfd) pada 2030. Produksi WK Rokan menyumbangkan hampir 25 persen produksi minyak nasional," ujarnya.

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Bisnis
3 bulan lalu

Ini Upaya PHR Wujudkan Kedaulatan Energi untuk 80 Tahun Indonesia

Bisnis
4 bulan lalu

PHR Tingkatkan Kesiapsiagaan Karhutla di Sekitar Daerah Operasi

Bisnis
5 bulan lalu

Rayakan Iduladha 1446 H, PHR Salurkan 192 Ekor Sapi di Zona Rokan

Bisnis
6 bulan lalu

Komitmen Hijau di Wilayah Operasi, PHR Rajut Asa Habitat Lutung Kokah

Bisnis
7 bulan lalu

PHR Imbau Masyarakat Tak Beraktivitas di Area Obvitnas

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal