7 Gedung Kemenko di IKN Siap Dihuni saat HUT RI-79

Iqbal Dwi Purnama
7 gedung Kemenko di IKN siap digunakan di HUT ke-79 (Foto: Dok. Kementerian PUPR)

JAKARTA, iNews.id - Plt Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) Basuki Hadimuljono memastikan tujuh gedung kantor Kementerian Koordinator (Kemenko) di Ibu Kota Nusantara (IKN) siap digunakan saat perayaan HUT RI 17 Agustus mendatang. Nantinya, gedung akan digunakan untuk hunian petugas hingga peserta upacara.

"Jadi total 7 tower akan berfungsi di sekitar lapangan upacara di sumbu kebangsaan," ucap Basuki dalam konferensi pers di Istana Negara, Kamis (1/8/2024).

Basuki menjelaskan gedung tersebut sudah dialiri air sehingga siap dihuni peserta dan petugas upacara.

“Jadi InsyaAllah semua sudah disiapkan dengan listrik air tambahan toilet-toilet semua sesuai dengan peserta upacara yang sudah dirancang oleh Kemensetneg," kata dia.

Pembangunan Gedung Kemenko terdiri atas 4 kompleks perkantoran. Setiap 1 kompleks Kemenko terdapat 4 tower gedung kantor, sehingga totalnya ada 16 gedung kantor yang disiapkan untuk PNS yang akan berdinas di IKN. 

Namun penyelesaian pembangunan gedung kantor Kemenko ini akan secara bertahap, targetnya baru bisa rampung seluruhnya pada akhir tahun 2024 mendatang dan digunakan sebagi kantor baru para PNS yang berdinas ke IKN.

"Untuk 17 Agustus-an Kemenko 1 (difungsikan) 1 tower, Kemenko 2 ada 1 tower, Kemenko 3 ada 2 tower, Kemenko 4 ada 3 tower, jadi total 7 tower akan berfungsi di sekitar lapangan uapcara di sumbu kebangsaan," kata Basuki.

Editor : Puti Aini Yasmin
Artikel Terkait
Nasional
7 hari lalu

MK Batalkan Aturan HGU hingga 190 Tahun di IKN, Maksimal Jadi Segini

Nasional
10 hari lalu

Tak Semua ASN Bisa ke IKN, PANRB Siapkan Tiga Filter Ketat  

Nasional
19 hari lalu

Media Asing Sebut IKN bakal Jadi Kota Hantu, Purbaya: Nggak Usah Takut

Nasional
19 hari lalu

Purbaya Yakin IKN Tak Jadi Kota Hantu: Jangan Dengar Orang Luar, Sering Salah

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal