7 YouTuber Indonesia dengan Penghasilan Tertinggi, Siapa Saja? 

Ikhsan Permana SP
Ria Ricis termasuk dalam salah satu YouTuber Indonesia dengan penghasilan tertinggi. (Foto: Dok. MPI)

4. Baim Paula

Kanal YouTube Baim Paula sudah mempunyai pengikut mencapai 19,7 subscriber dan total videonya sudah ditonton sebanyak 3,77 miliar kali. Dari akun tersebut, pasangan Baim Wong dan Paula Verhoeven diperkirakan mengantongi Rp657 juta sampai Rp2,3 miliar per bulannya.

5. Naisa Alifia Yuriza

Remaja kelahiran tahun 2007 ini sudah mempunyai jumlah pengikut yang mencapai 17,2 juta subscribers dan sudah ditonton sebanyak 2,13 miliar kali.  

Kanal YouTube yang baru dibuat sejak tahun 2017 tersebut diperkirakan mendapatkan Rp623 juta sampai Rp2,18 miliar per bulannya.

6. Jess No Limit

YouTuber yang fokus dalam mengulas game online ini sudah memiliki 24 juta subscriber. Untuk total video yang sudah ditonton mencapai 2,8 miliar. 

Saking banyaknya jumlah subscriber akun YouTube Jess No Limit, pemilik akun dengan nama asli Tobias Justin diperkirakan mendapat kisaran Rp487 juta sampai Rp1,7 miliar per bulannya.

7. Gen Halilintar

Kanal YouTube milik keluarga Atta Halilintar dengan total pengikut mencapai 17,8 subscriber. Untuk total video yang sudah ditonton telah mencapai 3,02 miliar kali.

Kanal YouTube ini hanya berisikan tentang aktivitas keluarga Gen Halilintar. Meski begitu, perkiraan pendapatan keluarga tersebut pada kisaran Rp462 juta sampai Rp1,6 miliar.

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Nasional
16 hari lalu

Bea Keluar Batu Bara Diproyeksi Sumbang Rp24-25 Triliun per Tahun Mulai 2026

Film
17 hari lalu

Bye-Bye ABC! Oscars Disiarkan Langsung dan Gratis di Youtube Mulai 2029

Seleb
17 hari lalu

Sukses atau Buntung? Perjalanan Azia Mencoba Profesi Penjual Ayam

Internasional
25 hari lalu

Australia Resmi Larang Media Sosial bagi Anak Berusia di Bawah 16 Tahun

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal