Anak Usaha KAI Buka Lowongan Kerja untuk Wilayah Jateng, Cek Syaratnya

Advenia Elisabeth
PT Reska Multi Usaha, anak usaha PT Kereta Api Indonesia atau KAI, membuka lowongan kerja bagi lulusan SMA. (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNews.id - PT Reska Multi Usaha, anak usaha dari PT Kereta Api Indonesia (Persero), membuka lowongan kerja untuk lulusan SMA/sederajat. 

Mengutip dari karir.reska.id pada Kamis (6/1/2022), lowongan kerja tersebut untuk mengisisi posisi sebagai pekerja Cleaning. Pihak rekruter menginfokan bahwa siapa pun bisa bergabung dengan kualifikasi pendidikan minimal SMA/Sederajat. 

Pelamar yang berminat dan lolos seleksi untuk bekerja di perusahaan BUMN ini, akan di tempatkan di wilayah Semarang, Pekalongan, dan Tegal. Adapun persyaratan lainnya yang harus dicermati dan dipenuhi oleh calon kandidat, diantaranya:

- WNI
- Pria/Wanita
- Usia minimal 18 tahun dan maksimal 25 tahun
- Sehat jasmani dan Rohani
- Pendidikan Minimal SMA/Sederajat
- Aktif terdaftar sebagai peserta BPJS Kesehatan
- Tinggi badan minimal 160cm untuk Pria dan 155cm untuk Wanita, dengan berat badan proporsional.

Selain itu, ada pula dokumen yang perlu disiapkan, meliputi:

- Hasil cetak Sertifikat vaksin (minimal dosis pertama)
- Fotokopi KTP
- Fotokopi kartu keluarga terbaru
- Surat keterangan sehat yang diterbitkan oleh Klinik/Rumah Sakit (Asli)
- Surat Lamaran Kerja yang sudah ditandatangani (Asli)
- Daftar riwayat hidup/Curriculum Vitae (Asli)
- Fotokopi SKCK yang masih berlaku dan sudah dilegalisir
- Foto berwarna ukuran 4 x 6 sebanyak 2 lembar background warna biru
- Fotokopi Ijazah terakhir
- Fotokopi kartu BPJS Kesehatan
- Rapid Test / Antigen 1 hari sebelum pemanggilan wawancara.

Editor : Jeanny Aipassa
Artikel Terkait
Nasional
8 jam lalu

LRT Jabodebek Uji Coba Tambah Jumlah Perjalanan, Waktu Tunggu Kereta Lebih Singkat

Nasional
9 jam lalu

Uji Coba Jadwal Baru, Jumlah Perjalanan LRT Jabodebek Ditambah

Megapolitan
7 hari lalu

Oknum Petugas Diduga Usir Penumpang Ibu Hamil dan Balita yang Tengah Istirahat di Stasiun Cikarang, Ini Kata PT KAI Daop 1 

Nasional
7 hari lalu

Prabowo Perintahkan KAI Bangun Pintu Lintasan: Tidak Boleh Ada Kecelakaan Lagi

Nasional
7 hari lalu

Hore! Prabowo Restui KAI Tambah 30 Rangkaian KRL Baru, Paling Lambat 1 Tahun

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal