Selain itu, ia juga memastikan dengan tambahan alokasi anggaran sebesar Rp4,1 triliun ini belanja pegawai tidak terganggu. Sehingga dipastikan tidak ada dampak efisiensi terhadap para pegawai di Kementerian Perhubungan.
"Jika dibandingkan dengan kemarin, kami sampaikan untuk layanan subsidi, PSO, InsyaAllah mudik gratis bisa kami laksanakan, begitu juga pegawai tidak terganggu," kata Dudy.
Sebelumnya, Dudy masih menggantung soal nasib PSO, Subsidi, efisiensi pegawai hingga program mudik gratis pasca pemotongan anggaran di Kementerian Perhubungan dari Pagu Awal Rp31,4 triliun menjadi Rp13,7 triliun. Hal ini melihat kapasitas anggaran untuk mendukung program lain yang sejalan dengan asta cita Presiden Prabowo.
"Mudik gratis, kalo anggarannya masih ada kita teruskan. Karena ini memang mudik gratis ini sangat membantu masyarakat dan membantu kami," ujar Dudy saat ditemui di Jakarta, Jumat malam (31/1).