Anindya Bakrie Pimpin Rapat Pengurus Harian Perdana Tahun 2025, Bahas Program Makan Bergizi Gratis hingga 3 Juta Rumah

Iqbal Dwi Purnama
Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia, Anindya Bakrie memimpin Rapat Pengurus Harian (RPH) 2025 pada Senin (13/1/2025) (foto: iNews.id/iNews.id)

Lalu, pria yang akrab disapa Anin itu mengaku Kadin daerah siap berpartisipasi dalam program 3 juta rumah. Sebab, pada program ini, pemerintah telah membagi porsi 1 juta rumah di kota dan 2 juta rumah di desa.

Menurutnya, kebijakan ini punya dampak dan manfaat yang cukup luas, bukan hanya untuk masyarakat tetapi juga para pelaku usaha. Sebab, Kadin di daerah siap untuk memasok bahan baku material untuk pembangunan rumah, terutama yang ada di desa.

"Kalau tidak salah tadi angkanya setiap satu rumah butuh 4.500 bata. Kalau itu benar, tentunya masih banyak vendor-vendor yang bisa berpartisipasi dalam program ini. Bukan hanya untuk pengusaha yang sudah mapan atau besar, tapi justru untuk pengusaha di daerah," tutur dia.

Tak cuma itu, dalam rapat perdana ini juga dibahas mengenai investasi dan perdagangan. Anin menyebut pemerintah baru saja kembali dari China dengan membawa sejumlah investasi. Harapannya, investasi yang masuk ke Indonesia kali ini dikerjasamakan dengan pelaku industri lokal lewat pendampingan pemerintah.

"Sehingga Kadin ingin pendampingan untuk bisa memastikan bahwa kita bisa menjadi mitra strategis pemerintah dalam implementasi investasi-investasi ini," kata Anindya.

Editor : Puti Aini Yasmin
Artikel Terkait
Nasional
1 jam lalu

Pemerintah Kejar Target 82,9 Juta Penerima MBG, Menko Pangan: Kami Semua Balapan

Nasional
1 jam lalu

Pidato di KTT G20, Gibran Tekankan MBG Investasi Strategis Masa Depan Indonesia

Nasional
3 hari lalu

Clarissa Tanoesoedibjo Hadiri La French Tech AI Summit 2025, Tinjau Perkembangan Teknologi Indonesia

Nasional
5 hari lalu

Prabowo Tegaskan MBG Tak Boleh Ada Penyimpangan Sedikit pun: Ini Uang Rakyat!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal