Bahlil Optimistis Target Investasi Rp900 Triliun Tercapai pada Akhir Tahun

Iqbal Dwi Purnama
Menteri Investasi/Kepala BKPM, Bahlil Lahadalia optimistis target investasi Rp900 triliun bakal tercapai pada akhir 2021. (Foto: ist)

JAKARTA, iNews.id - Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), Bahlil Lahadalia optimistis target investasi Rp900 triliun bakal tercapai pada akhir tahun. Saat ini target tersebut sudah terealisasi 73 persen dan sisanya akan tercapai hingga penutupan kuartal IV-2021.

"Data yang sudah masuk ke kami, tapi tidak bisa kami kasih data itu, tapi kami kasih gambaran, Insya Allah mencapai target," ujar Bahlil dalam diskusi bersama Indikator Politik Indonesia secara daring, Minggu (5/12/2021).

Bahlil menambahkan, saat ini tingkat kepercayaan atau trust investor luar negeri terhadap pelayanan yang diberikan pemerintah meningkat dibandingkan sebelumnya.

Bahlil mencontohkan, dengan dampak implementasi Undang-Undang Cipta Kerja yang cukup melakukan perizinan melalui satu pintu melalui sistem OSS (Online Single Submission).

"Jadi betul - betul melahirkan suatu cara pandang baru bagi dunia global dan domestik untuk melakukan investasi di Indonesia," kata dia.

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Nasional
11 jam lalu

Mangkrak 26 Tahun, Blok Masela Ditargetkan Mulai Produksi di 2029

Nasional
2 hari lalu

Bahlil: Soeharto Layak Diberikan Penghargaan Nasional

Nasional
4 hari lalu

Bahlil Sebut Soeharto Layak Dapat Gelar Pahlawan, Singgung Jasa Program Transmigrasi

Nasional
5 hari lalu

Canda Bahlil ke Airlangga: Ini Ketum Golkar Senior, Kalau Gak Hormat Bahaya Saya

Nasional
5 hari lalu

Bahlil Ungkap Jasa Soeharto: Inflasi Terjaga hingga RI Jadi Macan Asia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal