Belajar dari YouTube, Pria Ini Sukses Jualan Pisang Keju Omzet Hampir Rp60 Juta per Bulan

Dovana Hasiana
Dengan belajar dari YouTube dan rajin mengikuti berbagai seminar, pria asal Tulungagung, Jawa Timur, Yongki sukses berjualan pisang keju. (Foto: YouTube PecahTelur)

Modal tersebut pun digunakan untuk membeli alat-alat masak dan bahan-bahan untuk pisang keju. Yongki juga mencari tempat untuk berjualan. Saat itu Yongki belum memahami tentang lokasi strategis untuk berjualan, namun akhirnya menemukan tempat di pusat kota. 

Respons masyarakat pada awal penjualan sangat baik, banyak pembeli yang penasaran dan membeli jualannya apalagi ketika melihat topingnya yang melimpah. Namun, usahanya sempat sepi dalam beberapa waktu.

“Akhirnya saya ikut workshop dan seminar terkait branding dan promosi. Saya evaluasi setiap ada kritik, waktu itu ada yang bilang pisang ketipisan dan akhirnya kami perbaiki. Sekarang kami hanya menggunakan bahan premium dan berusaha menonjolkan perpaduan antara pisang, keju dan topping,” ucapnya.

Setelah itu, Yongki mulai menerapkan hal-hal yang dipelajari dengan mengembangkan promosi melalui media sosial dan memberikan potongan harga.

“Ketika bulan puasa, itu langsung ramai. Kami tidak menyangka, bahkan penjaga outlet juga kewalahan. Kami terus berupaya untuk belajar dan mengembangkan bisnis ini,” katanya.

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Belanja
4 hari lalu

Rusak Perhiasan, Azia Berakhir Jadi Pemburu Mutiara

Destinasi
4 hari lalu

Azia Coba Bikin Perhiasan Mutiara, Hasilnya Bikin Kaget 

Film
4 hari lalu

Curhat Online Berujung Tegang! Azia Alami Kejadian Tak Terduga

Seleb
6 hari lalu

Viral Dedi Mulyadi Disebut Artis Youtube oleh Pandji Pragiwaksono, Ini Faktanya!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal