Bocoran Isi Pembekalan Calon Menteri Prabowo di Hambalang, Bahas Ketahanan Pangan dan Energi

Iqbal Dwi Purnama
Agus Gumiwang bocorkan isi pembekalan menteri Prabowo di Hambalang (foto: ist)

JAKARTA, iNews.id - Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita membocorkan isi pembekalan calon Menteri Prabowo Periode 2024-2029. Diketahui, pembekalan dilakukan di Hambalang, Jawa Barat pada hari ini, Rabu (16/10/2024).

Menurut Agus, Prabowo menekankan beberapa hal kepada para menteri pilihannya, salah satunya adalah ketahanan pangan dan energi. 

"Suasananya sangat hangat, kami sangat menghargai dan mengapresiasi Presiden terpilih yang menginisiasi acara ini. Tadi ada beberapa hal, misalnya ketika bicara ketahanan pangan dan energi," ujar Agus Gumiwang usai keluar dari Kediaman Prabowo di Hambalang, Rabu (16/10/2024).

Agus menjelaskan, ketahanan pangan dan energi akan menjadi fokus pekerjaan Prabowo dan Gibran. Hal ini berkaitan erat dengan adanya isu-isu geopolitik yang bisa berdampak langsung di dua sektor tersebut.

"Kita menjelaskan arahan dari Presiden terpilih Prabowo, yang intinya menyampaikan pemikiran dan arahan beliau terhadap apa yang harus dikerjakan kabinet ke depan," tuturnya.

Editor : Puti Aini Yasmin
Artikel Terkait
Nasional
3 hari lalu

Jonan saat Ditanya Tawaran Masuk Kabinet: Mestinya Siap kalau Mampu

Buletin
29 hari lalu

Presiden Prabowo Lantik Dony Oskaria Jadi Kepala BP BUMN

Megapolitan
6 bulan lalu

Ini Alasan Pramono-Rano Tak Ikut Pembekalan PDIP Selama 3 Hari di Sekolah Partai

Nasional
6 bulan lalu

Tutup Pembekalan Kepala Daerah PDIP, Megawati Beri Arahan Ini 

Nasional
6 bulan lalu

Pramono-Rano Absen selama Pembekalan Kepala Daerah PDIP, Ada Apa?

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal