Buktikan Komitmen, MNC Life Bayarkan Klaim Senilai Rp40 Juta di Medan

MNC Media
MNC Life menunjukan komitmen dalam pembayaran klaim sebesar Rp40 juta kepada nasabahnya. (Foto: MNC Media)

MEDAN, iNews.id - PT MNC Life Assurance unit usaha bergerak pada bidang asuransi jiwa di bawah naungan MNC Group serta merupakan anak perusahaan PT MNC Kapital Indonesia Tbk (BCAP) kembali menunjukan komitmen dalam pembayaran klaim sebesar Rp40 juta kepada nasabahnya. Penyerahan tersebut disampaikan langsung oleh Regional Sales Head MNC Life, Erwansyah Antoro kepada ahli waris/keluarga nasabah di Kantor Cabang MNC Life Medan.

“Sebagai perusahaan asuransi, kami menjunjung tinggi komitmen kami dalam membayarkan klaim dan menepati janji kepada nasabah. Karena kami hadir untuk melayani dan memberi manfaat yang baik bagi masyarakat, dan tiap saat selalu akan lebih baik, dan pasti lebih baik,” ujar Erwansyah, Rabu (13/12/2023).

Nasabah dengan nama Gunung Simanihuruk meninggal dunia dengan rekam medis karena sakit. MNC Life membayarkan klaim sebesar Rp40.000.000 yang diterima langsung oleh ahli waris sesuai dengan manfaat tanggungan dari polis yang dimiliki. 

MNC Link merupakan produk asuransi dari MNC Life untuk membantu merencanakan kehidupan yang gemilang dan masa depan yang cerah untuk diri Anda dan keluarga, serta memastikan kebutuhan asuransi jiwa Anda dan keluarga terpenuhi.

MNC Life saat ini tumbuh menjadi salah satu asuransi lokal Indonesia. Tersebar kantor cabang di seluruh pelosok Indonesia, guna membantu masyarakat untuk bisa memberikan proteksi asuransi yang terbaik.

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Nasional
1 hari lalu

Profil Soeripto, Tokoh Intelijen dan Pendiri PKS yang Meninggal Dunia di Usia 89 Tahun

Keuangan
3 hari lalu

MNC Life Gelar Literasi Keuangan untuk Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Manajemen MNC University

Internasional
3 hari lalu

Dick Cheney Mantan Wapres Amerika Serikat Meninggal di Usia 84 Tahun

Seleb
4 hari lalu

Tangis Jerome Polin Pecah di Upacara Tutup Peti Mendiang Ayah Tercinta

Nasional
5 hari lalu

Pendiri Alam Sutera The Ning King Meninggal Dunia di Usia 94 Tahun

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal