Cara Beli Pertalite dan Solar Pakai Aplikasi MyPertamina

Rilo Pambudi
Cara beli pertalite dan solar pakai aplikasi MyPertamina (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Cara beli pertalite dan solar pakai aplikasi MyPertamina menjadi informasi yang penting untuk diketahui. Pertamina akan mengatur pembelian bahan bakar Pertalite dan Solar Subsidi. 

Untuk melakukan pembelian Pertalite dan Solar, konsumen akan diwajibkan untuk mendaftar di website MyPertamina dan menggunakan aplikasi MyPertamina. 

Jika konsumen belum melakukan pendaftaran, maka tidak akan bisa melakukan pembelian BBM Pertalite atau Solar Subsidi dan diarahkan ke produk BBM yang lain seperti Pertamax.

Teorinya, setelah konsumen melakukan registrasi, operator SPBU akan melihat apakah kendaraan yang dipakai telah terdata di MyPertamina atau belum. Jika sudah, maka akan diperbolehkan mengisi Pertalite dan Solar Subsidi.

Adapun pendaftaran melalui website MyPertamina akan dimulai per 1 Juli 2022. Pengguna yang telah melakukan pendaftaran identitas dan kendaraan akan mendapat notifikasi melalui email yang didaftarkan.

Pengguna terdaftar akan memperoleh QR code yang menunjukkan data mereka. Adapun pembelian Pertalite dan Solar Subsidi dapat dilakukan memakai aplikasi MyPertamina.

Berikut Cara Beli Pertalite dan Solar Pakai Aplikasi MyPertamina:

1. Unduh aplikasi MyPertamina melalui AppStore atau Google PlayStore

2. Masukkan data lengkap, meliputi nama, nomor telepon, tanggal lahir, dan atur PIN Anda

3. Lakukan aktivasi MyPertamina dengan memasukkan kode OTP yang dikirim melalui SMS

Editor : Komaruddin Bagja
Artikel Terkait
Nasional
25 hari lalu

Daftar Harga BBM Pertamina 10 Desember 2025, Lengkap Pertalite hingga Pertamax

Nasional
27 hari lalu

Daftar Harga BBM Pertamina 8 Desember 2025, Lengkap Pertalite hingga Pertamax

Nasional
1 bulan lalu

Pertamina bakal Impor 1,4 Juta Kiloliter BBM untuk Penuhi Stok Libur Nataru

Nasional
1 bulan lalu

Daftar Harga BBM Pertamina 23 November 2025, Lengkap di Seluruh Indonesia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal