Berikut contoh soal EOQ lengkap dengan jawabannya:
1. Sebuah perusahaan membutuhkan 200.000 unit produk per tahun. Biaya pemesanan untuk produk tersebut adalah Rp2.000.000, dan biaya penyimpanan per unit per tahun adalah Rp100.000. Berapa ukuran pesanan ekonomis (EOQ) untuk produk tersebut?
Pembahasan:
D = 200.000
S = Rp2.000.000
C = Rp100.000
EOQ = √((2DS)/(C))
EOQ = √((2 * 200.000 * 2.000.000)/(100.000))
EOQ = √(800.000.000.000/100.000)
EOQ = √8.000.000
EOQ = 2.828,427
Jadi, ukuran pesanan ekonomis (EOQ) untuk produk tersebut adalah 2.828,427 unit.
2. PT Angkasa membutuhkan 20.000 unit produk per tahun. Biaya pemesanan untuk produk tersebut adalah Rp200.000, dan biaya penyimpanan per unit per tahun adalah Rp10.000. Berapakah ukuran pesanan ekonomis (EOQ) untuk produk tersebut?
Pembahasan:
D = 20.000
S = Rp200.000
C = Rp10.000
EOQ = √((2DS)/(C))
EOQ = √((2 * 20.000 * 200.000)/(10.000))
EOQ = √(8.000.000.000/10.000)
EOQ = √800.000
EOQ = 894,427
Jadi, ukuran pesanan ekonomis (EOQ) untuk produk tersebut adalah 894,427 unit.
Demikian ulasan contoh soal EOQ dan jawabannya yang bisa menjadi referensi untuk Anda latihan mengerjakan dan bahan pelajaran. Selamat mencoba!