Pasalnya, banyak pihak yang mendorong Cristiano Ronaldo untuk tidak kembali bermain di Manchester United. Bahkan beberapa teman lamanya di klub itu, seperti Wayne Rooney, Rio Ferdinand dan Patrice Evra.
Ada juga permohonan pribadi dari Bruno Fernandes, rekannya di tim nasional Portugal, dari manajer Manchester United saat ini, Ole Gunnar Solskjaer, dan beberapa pemain mahal Manchester United yang mengindikasikan klub itu mungkin tak mampu membayar transfer Cristiano Ronaldo.
Namun Cristiano Ronaldo mengatakan bahwa dia berutang "segalanya" kepada Alex Ferguson. Minggu ini, intervensi Alex Ferguson membantu Cristiano Ronaldo membayar kembali sedikit dari utang itu, dengan menyakinkannya untuk bergabung dengan Manchester United.
Pada Jumat (27/8/2021), Cristiano Ronaldo mengirim pesan kepada Patrice Evra yang mengonfirmasi bahwa dia akan kembali bermain untuk Manchester United.
Ed Woodward, wakil presiden eksekutif Manchester United pun menyatakan bisa melakukan negosiasi yang lancar dengan agen Cristiano Ronaldo, Jorge Mendes.