Dharma Satya Nusantara (DSNG) Tak Terdampak Sentimen Perang Rusia-Ukraina

Anggie Ariesta
Direktur Utama DSNG Andrianto Oetomo mengatakan, DSNG tidak terdampak perang Rusia-Ukraina.

JAKARTA, iNews.id - PT Dharma Satya Nusantara Tbk (DSNG) menyatakan, perusahaan tak terdampak dengan konflik geopolitik antara Rusia dan Ukraina.

Direktur Utama DSNG Andrianto Oetomo melihat, konflik geopolitik akan membuat lebih ketatnya pasokan minyak nabati karena Ukraina memasok cukup banyak minyak nabati ke dunia.

"Sebagai produsen CPO di Indonesia, kami melihat dukungan dari harga CPO karena hingga hari ini semua tentang minyak nabati di permintaan dan pasokan global," kata dia dalam MNC Group Investor Forum 2022, Rabu (16/3/2022).

Jika ditanya apakah akan berpengaruh pada kinerja DSNG, Andrianto menegaskan, akan terlihat beberapa minggu lagi bagaimana harga meresponsnya. Namun, perusahaan tidak menjual produknya ke Rusia dan Ukraina. 

"Di perusahaan kami, kami tidak menjual produk kami ke market (Rusia atau Ukraina), jadi produk kami semua ke Jepang dan juga ke Amerika Serikat," ujar Andrianto.

Editor : Jujuk Ernawati
Artikel Terkait
Nasional
13 hari lalu

Ekspor Ilegal 87 Kontainer Produk CPO Terbongkar, Begini Modusnya

Buletin
13 hari lalu

Kemenkeu dan Polri Bongkar Ekspor Ilegal Produk Turunan Sawit Senilai Rp2,8 Triliun

Nasional
13 hari lalu

87 Kontainer Langgar Ekspor Turunan CPO, Kapolri: Kerugian Rp2,8 Triliun

Nasional
14 hari lalu

2 Korporasi Belum Lunasi Uang Pengganti Kasus CPO, Aset Disita Kejagung

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal